20 Alumni Terbaik IPI Sukabumi ke Jepang

IPI Sukabumi

SUKABUMI – International Professional Institute (IPI) dengan bangga menutup kegiatan rutin bulanannya, dengan memberangkatkan 20 alumni terbaik yang akan memulai karier profesional di Jepang.

Acara pelepasan sendiri dihadiri langsung oleh keluarga dan perwakilan perusahaan Jepang yang mengikuti acara secara online pada, Senin (24/6).

Bacaan Lainnya

Direktur IPI, Eko Pranajaya menyampaikan rasa bangga dan harapannya kepada para alumni. “Pelepasan ini merupakan bukti nyata komitmen IPI dalam mencetak tenaga kerja berkualitas yang siap bersaing di kancah internasional. Kami berharap para alumni dapat mengharumkan nama Indonesia di Jepang,” ujarnya.

Menurutnya dengan pelepasan 20 alumni ini, IPI kembali membuktikan komitmennya dalam mencetak tenaga kerja profesional yang siap bersaing di kancah internasional. Para alumni diharapkan dapat membawa nama baik IPI dan Indonesia di Jepang.

Selain itu, para alumni ini akan bekerja di Jepang dengan gaji bulanan yang sangat menggiurkan, yaitu berkisar antara 13 juta hingga 25 juta rupiah. Gaji tersebut merupakan hasil kerjasama antara IPI dan perusahaan-perusahaan di Jepang yang menjamin kesejahteraan dan pengembangan karier para alumni.

Sementara itu, salah satu perwakilan dari Jepang Saori Suga memberikan pujian atas kerjasama erat antara IPI dan perusahaan-perusahaan di Jepang.

“Kami sangat menghargai upaya IPI dalam mempersiapkan tenaga kerja yang terampil dan berkompeten. Kami yakin para alumni ini akan memberikan kontribusi positif bagi perusahaan-perusahaan di Jepang,” ucap salah satu perwakilan dari perusahaan dari jepang saat memberikan sambutannya melalui daring.

Para alumni yang dilepas telah melalui berbagai program pelatihan intensif di IPI, termasuk pelatihan bahasa dan budaya Jepang, keterampilan teknis, serta pembekalan soft skills yang diperlukan untuk sukses di lingkungan kerja internasional.

IPI-Sukabumi
Direktur IPI, Eko Pranajaya menyerahkan sertifikat kepada alumbi terbaik.

Salah satu alumni, Susi Susanti, mengungkapkan rasa syukur dan semangatnya. “Ini adalah impian saya yang menjadi kenyataan. Saya sangat berterima kasih kepada IPI atas semua dukungannya. Saya siap menghadapi tantangan di Jepang dan memberikan yang terbaik,” kata Susi dengan penuh semangat.

Adapun ke 20 alumni yang dilepas yaitu Susi Susanti, Aldiansah, Mohammad Ramdani, Reihan Rivaldy Ruswandi, Rian Raditia, Sindi Haerani, Haripah Abdul Hamid Akmal, Pely Meliyani, Saxti Nubiza, Giswa Julie Kamilia, Imanudin Rachman, M Akbar Putra Sopian, Novia Khoirunnisa, Rahma Anggraeni, Rifa Amanda Riswanti, Soffi Yuzia, Tsani Nuraini Sugara, Susan Indriyani,Aurilia dan Desi Kurnia Mulyani.

Acara pelepasan ditutup dengan doa bersama dan sesi foto sebagai kenang-kenangan. Suasana haru dan bangga menyelimuti acara ini, dengan harapan besar bahwa langkah awal ini akan membawa kesuksesan dan kebanggaan bagi bangsa Indonesia. (wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *