DKUMK Kabupaten Sukabumi Dukung Pelaku Usaha Melalui Digital Marketing dan Akses Permodalan

DKUMK Kabupaten Sukabumi

SUKABUMI – Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Sukabumi Menggelar Acara Seminar Pemasaran Produk Secara Online dan Akses Permodalan Bagi Calon Wirausaha Baru.

Seminar bertujuan Untuk Mendukung dan Mendorong Optimalisasi Pengembangan Usaha Mikro Kecil Guna Meningkatkan Daya Saing dan Produktifitas Tinggi. Acara penting tersebut dilaksanakan di Aula PLUT KUMKM Kompleks Pus Da’i Cikembar, Rabu (25/05/2022).

Bacaan Lainnya

Seminar di ikuti oleh 40 peserta pelaku berbagai jenis wirausaha.

Menurut Panitia, Virly Virliana seminar juga bertujuan memperkuat dan mengembangkan jiwa enterpreunership bagi pelaku UMKM agar dapat mengelola usahanya dengan baik dan profesional.

“Dengan adanya kegiatan ini PUMK dapat merespon secara positif dan mengaplikasikannya dalam bentuk actionplan yang menyeluruh dan konkret sebagai wujudnyata dan tanggung jawab dalam mengorganisir usahanya,” jelasnya.

Di tempat yang sama Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah H. Yulipri mengatakan para pelaku usaha harus bisa menjadi ikon daerah yang dapat di unggulkan sebagai penggerak roda perekonomian.

“Untuk mendorong percepatan lajunya perkembangan usaha UMKM secara menyeluruh maka dari itu para pelaku usaha khususnya di Kabupaten Sukabumi perlu mendapat fasilitas terhadap pengembangan usahaya di karenakan UMKM yang ada di Kabupaten Sukabumi sangat potensial,” ujarnya.

Lebih lanjut H. Yulipri Berharap pengusaha dapat menangani usahanya secara profesional dan menjadikan keberadaan UMKM di daerah demi memperkuat jiwa enterpreneur dan dapat bersaing di dunia usaha gelobal.

“Pelaku usaha /umkm di Kabupaten Sukabumi sangat banyak yang tercatat di dinas kami itu kurang lebih 201.462 UMKM tetapi masih relatif minim pemahaman terhadap pemasaran produk secara online maka dari itu saya berharap para peserta bisa mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh, ” pungkasnya. (*)DKUMK Kabupaten Sukabumi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *