Kecelakaan Bus Rombongan Pelajar SMK di Ciater Subang, Wawako Depok Datangi Sekolah, Begini Katanya

Kecelakaan Bus di Ciater
Kecelakaan bus Trans Putera Fajar Nopol AD 7524 OG. (foto: Ist/Taofik Achmad Hidayat/MELANSIR.com)

SUBANG – Kecelakaan bus PO Trans Putera Fajar, yang membawa rombongan pelajar dan para guru SMK Lingga Kencana Kota Depok. Peristiwa itu terjadi dilajur jalan menurun di kawasan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, pada Sabtu (11/5/2024) sekira pukul 18.45 WIB.

Seperti dibertakan, bahwa rombongan pelajar dan guru SMK Lingga Kencana tersebut sedang mengisi kegiatan perpisahan kelas, namun tak disangka berujung terjadi kecelakaan.

Bacaan Lainnya

Dugaan sementara bus Trans Putera Fajar dengan Nopol AD 7524 OG diduga mengalami rem blong saat kondisi jalan menurun tajam dan menabrak mobil Feroza hingga bus tersebut terguling.

Sementara itu, dilansir dari laman Pemkot Depok, mendengar peristiwa kecelakaan itu, Wakil Wali Kota (Wawako) Depok, Imam Budi Hartono, langsung mendatangi SMK Lingga Kencana yang berada di kawasan Sawangan, Depok, Sabtu (11/5/2024) malam.

Imam, menemui satu persatu orang tua siswa korban kecelakaan bus terguling di turunan Ciater, Kabupaten Subang. Ia pun mengatakan sudah berkomunikasi dengan pihak terkait guna memastikan kondisi para korban.

“Kami sudah komunikasi dengan Puskesmas yang ada disana, juga dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) yang ada di sini dan Subang sudah berkomunikasi dan diberikan nomor telpon puskesmas yang terdekat dengan wilayah dari kecelakaan,” tutur Imam.

Dikatakan Imam, bahwa Pemkot Depok sudah menyiapkan segala hal yang dibutuhkan untuk membantu evakuasi. Mulai rumah sakit, Puskesmas, Ambulans, PMI di Depok

“Kami siap membantu evakuasi para anak-anak kami, ya mungkin kalau diminta untuk ke sana kami akan segera ke sana untuk memberikan pertolongan,” ujar Imam.

“Sudah disiapkan banyak ambulans di kami dari puskesmas, rumah sakit, PMI juga dari masyarakat insyaAllah semuanya siaga untuk menolong anak-anak kita,” katanya menambahkan.

Ia meminta, masyarakat Depok ikut mendoakan para korban kecelakaan bus tersebut. “Yang harus kita lakukan di sini berdoa membacakan Al-Fatihah, Istighfar,” pintanya. (Ron)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *