Bersihkan Sampah di Sungai Cipalabuhan, DLH Kabupaten Sukabumi  Salahkan Oknum

MEMBERSIHKAN : Personel DLH Kabupaten Sukabumi saat aksi bersih bersih sampah di sungai Cipalabuan, Kelurahan/ kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. (FOTO : NANDI/ RADARSUKABUMI)
MEMBERSIHKAN : Personel DLH Kabupaten Sukabumi saat aksi bersih bersih sampah di sungai Cipalabuan, Kelurahan/ kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. (FOTO : NANDI/ RADARSUKABUMI)

SUKABUMI — Puluhan personel Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi dan jajaran forum pimpinan komunikasi kecamatan Palabuhanratu serta masyarakat melakukan aksi bersih-bersih sampah di sungai Cipalabuan.

Kepala dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi Prasetyo mengatakan, kegiatan ini dalam memperingati hari lingkungan hidup sedunia, salah satunya melaksanakan aksi bersih-bersih sampah di sungai Cipalabuan, hal itu dilakukan sebagai upaya penyadaran masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan terlebih ke sungai.

Bacaan Lainnya

“Intinya tidak hanya hari ini saja aksi bersih-bersih ini, masyarakat masih oknum yang ternyata masih buang sampahnya ke sungai, padahal bukan indah dilihat, tidak hanya tidak indah dilihat tapi juga merusak ekosistem di sungai dan di laut,” imbuhnya.

Dijelaskan Prasetyo, dalam aksi bersih bersih sampah di sungai Cipalabuan masih banyak mendominasi sampah plastik yang didapat peserta aksi di sepanjang sempadan ataupun pinggir sungai, tidak hanya itu non plastik seperti steorofom, kayu kayu, ranting dan lainnya.

“Ini mungkin kesadaran masyarakat masih kurang, tapi kita akan terus, intinya jangan jangan lelah untuk menyampaikan bahwa sampah kita tanggung jawab kita bersama,” terangnya.

Untuk itu Prasetyo menegaskan tidak akan bosan bosan untuk terus melakukan upaya penyadaran masyarakat, salah satunya dengan memberikan himbuan, edukasi agar masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan, namun di kelola secara baik dilingkungan masing masing atau lingkungan keluarga.

“Saya ingin nanti kesadaran masyarakat lebih meningkat, sungai bersih dari sampah, tadi juga ada pemasangan jaring yaitu untuk meminimalisir sampah masuk ke laut,” paparnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *