Peminat Hunian Qianna Residence 2 Sukabumi Tinggi, Kini Buka Tahap 2

Qianna Residence 2
Konsumen saat melakukan pemilihan unit Perumahan Qianna Residence 2 di Jalan Ciandam, Cibeureum Hilir, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. Foto:ist

SUKABUMI – Seiring perkembangan pembangunan infrastruktur jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) yang kini tengah digemborkan pemerintah pusat, menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengusaha hunian rumah. Seperti, Perumahan Qianna Residence 2 di Jalan Ciandam, Cibeureum Hilir, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi.

Perumahan yang bakal dikembangkan di atas lahan seluas 5 hektare ini, menawarkan beberapa keunggulan salah satunya dekat dengan exit gerbang Tol Bocimi sehingga keberadaannya sangat strategis.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah pada tahap satu, ada 104 unit yang sudah sold out dan kini kami mengembangkan di tahap dua dengan jumlah sebanyak 200 unit,” ungkap Direktur Marketing Setiabudiland, Iwan Risdianto kepada wartawan, Sabtu (12/8).

Iwan menjelaskan, beberapa keunggulan Perumahan Qianna Residence 2 ini yakni, keberadaannya tidak jauh dari rencana pusat Pemerintahan Kota Sukabumi dan Jalan Lingkar Selatan.

“Selain itu, perumahan ini juga tidak jauh dari exit tol. Tentunya lokasi Qianna Residence 2 ini sangat strategis,” ujarnya.

Adapun, lanjut Iwan, harga Perumahan Qianna Residence 2 perunitnya dibandrol harga mulai dari Rp386 juta hingga Rp500 juta dengan beberapa tipe yaitu, tipe 30,36 dan tipe 45.

“Fasilitas ada tempat bermain, sarana ibadah dan fasilitas lainnya,” ujarnya.

Ia menambahkan, dengan keberadaan Tol Bocimi akan banyak warga luar daerah yang memilih tinggal di Kota Sukabumi. Pasalnya, dari kota metropolitan ke Kota Sukabumi hanya berjarak 90 kilometer sehingga dapat ditempuh dengan waktu yang singkat.

“Ke depannya kalau Tol Bocimi ini sudah sampai di Sukabumi akan banyak warga luar daerah yang memilik timpat tinggal di Kota Sukabumi. Nah, kami melihat hal itu sehingga akan terus berupaya mengembangkan perumahan ini,” katanya.

Qianna Residence 2

Iwan juga menambahkan selain pengembangn Qianna Residence II, Setibudiland juga tengah mengembangkan perumahan-perumahan lainya. Yakni, Royal Park di Jalan Garuda, Kelurahan Sindangpalay, Kecamatan Cibaureum, Setibudi Estate Jalan Goalpara Kabupaten Sukabumi, kemudian perumahan Goalpara Hils yang berlokasi di Jalan Goalpara KM6, Desa Sukaraja, Kampung Limbangan, Kabupaten Sukabumi, Bukit Asri Cibadak, Kampung Kebon Kai, RT 03/04 Desa Ciheulang Tonggoh, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, A-Venue Town house di Gunung Sindur kawasan Serpong, dan Seet Katapang Residance di Soreang Bandung.

“Khusus untuk Perumahan Goalpara Hills dan Bukit Cibadak Asri, merupakan perumahan subsidi yang kita bangun. Namun yang jelas setiap perumahan yang dibangun, bisa diterima dan terjangkau oleh masyarakat,” pungkas. (Bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *