Tidak Pulang Dua Hari, Seorang Istri di Caringin Sukabumi Terkapar Dihantam Suami dengan Balok

Ilustrasi Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT)
Ilustrasi Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT)

Setelah melakukan penganiayaan tersebut, suaminya ini langsung bergegas pergi meninggalkan rumah. Sementara, istrinya yang sudah terkapar di ruangan dapur rumahnya berteriak meminta tolong. Tidak lama setelah itu, seorang warga yang mendengar suara tersebut, langsung menghampiri korban yang sudah mengalami pendarahan di bagian luka kepala.

Bacaan Lainnya

“Nah, melihat kondisi tersebut saksi pertama ini langsung meminta tolong kepada warga dan langsung dibawa ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi,” bebernya.

Setelah mengetahui kejadian tersebut, ia bersama sejumlah anggotanya langsung bergegas ke lokasi kejadian untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), pemeriksaan saksi-saksi dan mengamankan barang bukti serta mengevakuasi korban ke rumah sakit “Pelakunya, telah menyerahkan diri dan kini sudah kami amankan, untuk kepentingan penyelidikan lebih dalam lagi,” jelasnya.

Pihaknya menambahkan, pelaku telah menyerahkan diri ke Mapolsek Caringin didampingi oleh kakaknya. “Jadi, setelah melakukan penganiayaan, pelaku itu kabur dari rumahnya melalui jendela dan langsung mendatangi kakaknya. Nah, setelah itu ia langsung meminta kepada kakaknya untuk dianter ke Mapolsek Caringin,” pungkasnya. (den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *