Cek Fakta Timnas Indonesia U23 vs Guinea Dipimpin Wasit Thailand Sivakorn Pu Udom

Babak playoff Indonesia U23 vs Guinea U23, sebut Sivakorn Pu Udom jadi wasit VAR. Cek dalam daftar FIFA. (Rifki Setiadi/pojoksatu.id)
Babak playoff Indonesia U23 vs Guinea U23, sebut Sivakorn Pu Udom jadi wasit VAR. Cek dalam daftar FIFA. (Rifki Setiadi/pojoksatu.id)

JAKARTA — Pertandingan habis-habisan akan berlangsung di babak playoff timnas Indonesia U23 vs Guinea U23 pada Kamis (9/5/2024) di Pusat Latihan Nasional Clairefontaine, Perancis.

Di tengah memanasnya perebutan tiket menuju Olimpiade Paris 2024 itu, wasit Thailand Sivakorn Pu Udom disebut-sebut ikut dikirim menjadi wasit video assistant referee (VAR) dalam pertandingan tersebut.

Bacaan Lainnya

Kabar itu sempat memicu kekhawatiran bagi Timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae-yong. Terlebih dalam catatan statistik, belum pernah ada wakil Asia yang bisa meraih kemenangan di babak playoff menuju Olimpiade.

Pada babak playoff yang berlangsung tahun 2012, wakil Asia Oman U23 berhadapan dengan Senegal U23, dan kalah dengan hasil skor 0-2.

Dikutip dari tvOnenews.com, media Soha menyebutkan wasit VAR Thailand Sivakorn Pu Udom akan ikut menjalankan ruang VAR pada laga playoff antara Indonesia U23 dan Guinea U23.

“Patut disebutkan, baik timnas Indonesia U23 selalu gagal dalam pertandingan karena campur tangan wasit Sivakorn Pu Udom,” ungkap media tersebut seperti dikutip tvOnenews.com.

Fans Timnas Indonesia U23 memandang Sivakorn Pu Udom sebagai wasit yang banyak memberikan kerugian dalam perjalanan kekalahan skuad Garuda Muda saat Piala Asia U23.

Keputusan Sivakorn Pu Udom masih dianggap kontroversial akibat kekalahan yang dialami Timnas Indonesia U23 saat menghadapi Qatar u23 di babak awal, Uzbekistan di semifinal dan puncaknya ketika menghadapi skuad Irak dalam laga penentuan tempat ketiga Piala Asia U23.

Akibatnya, serangan habis-habisan diluncurkan warganet dan mengarah ke Sivakorn Pu Udom karena berbagai keputusan dalam tiga laga penting tersebut.

Usai perhelatan Piala Asia U23, Garuda Muda yang akan menghadapi babak playoff melawan Guinea U23 hanya memiliki waktu sedikit untuk mempersiapkan diri, sekitar 1 minggu lebih.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *