Paslon Dermawan Tak Ingin Banyak Janji

SUKABUMI— Pergerakan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi Dedi R Wijaya dan Hikmat Nuristawan atau yang dikenal pasangan Dermawan dalam melakukan sosialisasi di masyarakat nampaknya cukup gencar. Bahkan Dedi R Wijaya pun ikut turun dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait niatan pencalonan dirinya maju di Pilwalkot.

” Masyarakat harus tau apa alasan saya maju di Pilwalkot dan apa yang nanti akan dilakukan pasangan Dermawan untuk Kota Sukabumi. Makanya saya coba face to face datangin masyarakat,” ujar Dedi R Wijaya, (23/1) kemarin.

Bacaan Lainnya

Dengan adanya niatan pasangan Dermawan dalam membangun Kota Sukabumi Perlu adanya dukungan dan doa dari masyarakat untuk memberikan peluang Dermawan memberikan bukti untuk Kota Sukabumi. “Kita memang tidak ingin banyak janji saja, kita ingin buktikan dengan masyarakat,”tandasnya

Maka dari itu, Dedi selalu melakukan silaturahmi kepada masyarakat salah satunya ke kelurahan Tipar dengan sejumlah tokoh masyarakat dan warga sekitar. “Saya utarakan kepada mereka, saya ini ingin mengabdi dan mewakafkan diri untuk masyarakat Sukabumi. Tentunya dengan memberikan program-program yang pro terhadap masayrakat,” ujarnya.

Kota Sukabumi ini kata Dedi merupakan kota kecil yang harus terus ditingkatkan dari berbagai bidang. Tujuannya agar masyarakat Kota Sukabumi ini bisa sejahtera dari sisi perekonomian, pekerjaan, pendidikan, kesehatan dan lainnya. “Majunya saya ini ingin membangun Kota kecil ini menjadi kota lebih baik dari sebelumnya dan mampu bersaing dengan kota atau kabupaten lainnya,” ungkapnya.

Untuk itu, dalam acara silaturahmi dengan warga ini merupakan momentum yang tepat bagi dirinya untuk mengemukakan dan mengutarakan apa yang nanti akan diperbuat Dermawan ketika ditakdirkan untuk menjadi pemimpin. “Ya kita juga punya program, tapi kita juga harus mengakomodir aspirasi dari masyarakat. Sehingga nanti program itu bisa menguntungkan masyarakat,” jelasnya.(bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *