STIKes Sukabumi dan UNPAD Teken MoU

STIKes Sukabumi MoU UNPAD
BERSINERGI: Ketua STIKes Sukabumi Iwan Permana memberikan cinderamata kepada Dekan Fakultas Keperawatan UNPAD Prof. Kusman Ibrahim usai melaksanakan MoU di Kampus Fakultas Keperawatan UNPAD, Kamis (13/10/2022).

SUKABUMISekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Sukabumi melakukan teken nota kesepahaman (MoU) dengan Universitas Padjajaran (UNPAD).

Penandatanganan MoU ini dilaksanakan di Kampus UNPAD, Bandung, Jawa Barat oleh Dekan Fakultas Keperawatan UNPAD Prof. Kusman Ibrahim dan Ketua STIKes Sukabumi Iwan Permana pada, Kamis (13/10).

Bacaan Lainnya

Kolaborasi kedua perguruan tinggi ini akan melibatkan Fakultas Keperawatan UNPAD dalam program Objective Structured Clinical Examination (OSCE).

Ketua STIKes Sukabumi, Iwan Permana mengatakan, penandatangan MoU ini dilakukan dalam rangka mengimplementasikan Tridharma Perguruan Tinggi yaitu di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Salah satunya bidang pelatihan, sharing pengembangan kegiatan OSCE.

“OSCE adalah salah satu jenis ujian yang banyak digunakan di seluruh dunia untuk mengevaluasi mahasiswa keperawatan dan kebidanan di pusat-pusat pendidikan. Alasan mengapa OSCE adalah ujian yang sering digunakan karena kemampuan OSCE untuk menilai berbagai dimensi kompetensi keperawatan dan kebidanan,” terangnya kepada Radar Sukabumi, Kamis (20/10).

Dijelaskannya, manfaat dari pembentukan OSCE sebagai metode penilaian yang membutuhkan beberapa persiapan diantaranya mempersiapkan pasien standar. Pasien standar berperan sebagai pasien OSCE, penggunaan pasien standar dalam OSCE sangat diperlukan agar mahasiswa terbiasa untuk berinteraksi dengan pasien.

“Selain itu dengan terbiasa dengan metode OSCE dalam rangka mempersiapakan para mahasiswa ketika akan diberlakukannya uji kompetensi berbasis OSCE ditahun 2025,” ucapnya.

Iwan berharap dengan adanya kolaborasi ini UNPAD yang memang memiliki gedung OSCE begitu juga STIKes Sukabumi juga sudah memiliki gedung OSCE dapat meningktkan kualitas dosen dalam melakasanakan kegiatan OSCE dan pengembangan proses kegiatan OSCE. selain itu bagi mahasiswa meningkatkan kemampuan klinis keperawatan dan kebidanan baik pengetahuan, sikap dan keterampilan.

Adapun pada kegiatan penandatanganan ini juga dihadiri oleh Kepala Bidang Kerjasama dan Ketua Program OSCE UNPAD. Sementara dari STIKes Sukabumi dihadiri Ketua, Wakil Ketua 1 dan 2 , para kepala program studi, pengelola laboratorium dan ketua departemen keperawatan dan kebidanan.(wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *