Cristiano Ronaldo Sabet 3 Penghargaan di Globe Soccer Award 2023

Ronaldo sukses sabet 3 penghargaan di Globe Soccer Award (Sumber Foto : ig @cristianoronaldo)
Ronaldo sukses sabet 3 penghargaan di Globe Soccer Award (Sumber Foto : ig @cristianoronaldo)

“saya menjadi pencetak gol terbaik musim ini, saya bangga diusia saya yang akan segera berusia 39 tahun, saya suka Ketika orang-orang meragukan saya dan kemudian saya sukses, saya tidak terpengaruh atas kritik itu,”jelasnya

Bacaan Lainnya

Ronaldo juga berhasil memenangi Penghargaan pemain favorit penggemar, ia mampu mengalahkan finalis yang juga masuk didalamnya diantaranya Lionel Messi, Jude Bellingham, Mohamed Salah dan Neymar.

Cristiano Ronaldo menjadi pengoleksi gelar terbanyak Globe Soccer Award sejak tahun 2010. Sebelumnya Ronaldo memecahkan rekor dengan penghargaan sebagai Pemain Pria Terbaik sebanyak 6 kali pada tahun 2011,2014,2016, 2017, 2018 dan 2019.

Sedangkan di tahun 2023 penghargaan Pemain Pria Terbaik jatuh kepada Bintang Manchester City Erling Haaland, itu semua tak terlepas dari karir gemilangnya yang dipersembahkan bersama Man City, 52 gol tercipta dari 53 pertandingan, mampu treble dalam satu musim memenangkan Liga Premier, Piala FA dan Liga Champions League.

Selain itu Bintang muda Real Madrid juga memperoleh penghargaan dalam ajang ini yaitu Jude Bellingham yang terpilih sebagai Pemain Power House Emerging atau pemain berkembang terbaik.

Ia terpilih atas pencapaiannya yang mengesankan sepanjang 2023. Gelar yang diperolehnya telah menambah daftar gelar yang telah ia terima yaitu Golden Boy Award dan Trofi Copa.

Daftar Penerima Penghargaan Globe Soccer Award 2023 :

1. Pemain Pria Terbaik : Erling Haaland

2. Pemain Wanita Terbaik : Aitana BonMati

3. Pemain Favorit Penggemar : Cristiano Ronaldo

4. Klub Pria Terbaik : Manchester City

5. Pelatih Terbaik : Pep Guardiola

6. Presiden Terbaik : Khaldoon Al Mubarak

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *