Pasar Pangleseran ‘Diobok-obok’ Aparat Gabungan

CIKEMBAR— Masih banyaknya masyarakat  yang tidak menggunakan masker, membuat Petugas gabungan yang terdiri dari Satpol PP, Polri dan Dishub Kabupaten Sukabumi, menggelar sosialisasi informasi langsung Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jalan Palabuhann II tepatnya depan Pasar Pangleseran, Desa Kertaraharja, Kecamatan Cikembar. Alhasil,

Kasi Trantib Satpol PP Kecamatan Cikembar, Dading mengatakan, kegiatan tersebut rutin dilakukan untuk memberikan informasi terkait dengan PSBB. “Ternyata, masih banyak masyarakat yang belum mematuhi anjuran pemerintah. Misalnya saja, menggunakan masker dan mengurangi aktivitas di luar rumah,” kata Dading kepada Radar Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Masih minimnya kesadaran masyarakat terkait dengan antisipasi penyebaran virus Corona ini, terbukti salah satunya dari banyaknya ditemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker saat keluar rumah. “Ya, masarakat masih belum sadar dan disiplin menggunakan masker saja masih ada saja yang tidak memakainya,” ungkapnya.

Sebab itu, dalam kesempatan tersebut petugas menindak tegas masuarakat yang tidak mematuhi anjuran pemerintah dengan memulangkan kerumahnya masing-masing bagi yang tidak menggunakan masker.

“Karena sudah diberlakukannya PSBB untuk Kecamatan Cikembar, kami himbau untuk semua warga selalu menggunakan masker, cuci tangan dengan air bersih, hindari kerumunan maksimal lima orang tidak dan bagi yang tidak berkepentingan dilarang keluar rumah,” pungkasnya. (bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *