Hanjeli Waluran Sukabumi Mangung di Internasional, Diundang Kedutaan India

makanan khas Sukabumi Selatan Hanjeli asal Kecamatan Waluran bisa mentas di acara Asean-India Mullet Festival.
makanan khas Sukabumi Selatan Hanjeli asal Kecamatan Waluran bisa mentas di acara Asean-India Mullet Festival.

SUKABUMI — Kabar baik datang dari Kedutaan besar India, bagaimana tidak makanan khas Sukabumi Selatan Hanjeli asal Kecamatan Waluran bisa mentas di acara Asean-India Mullet Festival.

Berdasarkan informasi, udangan langsung datang dari kedutaan Besar India via Badan Pangan Nasional (BAPANAS).

Bacaan Lainnya

“Hanjeli dari Waluran Sukabumi Jawa Barat ikut hadir dalam memeriahkan festival pangan internasional, “jelas Asep Hidayat Mustofa selaku pengelola Rumah Hanjeli Indonesia (RHI) sekaligus petani hanjeli (Coix lacrymajobi), Rabu (22/11/2023).

“Kami memberi pesan bahwa Hanjeli yg dikelola oleh anak desa bisa ikut dan bersaing secara level Nasional dan Internasional, “tambahnya.

Menurutnya, dengan tampilnya Hanjeli di kegiatan Internasional sejatinya bukan kita hebat tapi ikhtiar lebih kepada membangun jejaring dan komunikasi antar negara agar kita bisa terus maju dan sebagai alat bargaining tentang pengembangan pangan lokal.

“India sampai saat ini sedang concern terhadap pangan Millet alternatif selain beras. Mereka sadar betul bahwa pangan menjadi sebuah kebutuhan utama dalam kehidupan manusia, “terangnya.

Menurut orang yang akrab disapa Abah Asep ini mengatakan, jika Indonesia khususnya Sukabumi bisa lebih concern terhadap pengenalan pangan lokal sebagi kekayaan keragaman hayati dari CPUGG dan identitas lokal ini bisa menjadi sebuah kemajuan dalam pengenalan yang apik dan keren sebagai alat diplomasi khsusnya diplomasi Gastronomi Hanjeli.

“Sebagai anak muda lokal bukan tentang berapa kita dikenal, tapi bagaimana hanjeli menjadi sebuah Quality Produk Geo Produk sehingga menjadi sebuah kebanggan daerah khususnya Kabupaten Sukabumi, “tegasnya. (hnd)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *