Desa Wancimekar Salurkan BLT Rp135 Juta Untuk 90 KPM

BLT Desa Wancimekar
Sejumlah warga Desa Wancimekar, Kecamatan Kotabaru, sedang antre mendapatkan bantuan langsung tunai dana desa

KOTABARU Bantuan Langsung Tunai atau BLT sudah disalurkan di Desa Wancimekar Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Karawang. Dari 90 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), total yang disalurkan Rp135 juta. Kepala Desa Wancimekar Dimyat Sudrajat mengatakan, bulan lalu dana desa tahap dua yang sudah dicairkan yaitu Rp355.381.200.

Ia menambahkan, selain BLT dana desa, pihaknya mencoba mengalokasikan sisa dana tersebut untuk pembangunan dua titik jalan lingkungan di Perumahan Griya Puspita Asri dan dua titik pembangunan jalan setapak di Dusun Kalioyod di RT 02 dan RT 04.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah sudah beres semua untuk empat titik ini,” tambahnya.

Ia mengaku, sejauh ini masih banyak jalan setapak dan jalan lingkungan yang belum tersentuh pembangunan, berdasarkan RPJMDes saja sekitar 100 titik lebih.

Sehingga secara perlahan pekerjaan kecil tersebut akan terus digarap. “Dana desa tahap 3 saja masih akan kita alokasikan untuk japak, jaling dan turap di beberapa dusun. Pokoknya sambil berjalan saja,” tuturnya.

Dibeberkan Dimyat, pada hari kemarin juga pihak Dinas PUPR sudah melakukan pengukuran jalan poros desa, yang diperkirakan akan diperbaiki dan terealisasi di akhir tahun.

“Nah kalau pekerjaan jalan poros kita melalui aspirasi dewan (anggota dewan) PKS, kurang lebih 50 meter. Karena sisa perbaikan masih 630 meter untuk jalan poros ini,” bebernya.

Masih dikatakannya, dana desa tahap 2 itu juga dialokasikan untuk pengadaan meja dan kursi di 18 Posyandu, serta pelaksanaan kegiatan sDGS juga pembentukan pengurus BUMDes.

“Alhamdulillah alokasi dana desa tahap 2 ini saya kira cukup efektif apalagi untuk BLT dan pembangunan jalan, mudah-mudahan kegiatan dan pekerjaan kita ini bisa berjalan dengan baik dan lancar,” pungkasnya (mal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *