Mantan Sekurity ‘Banjir’ Dukungan Warga

Calon Legislatif ( Caleg ) dari Partai Nasdem, Aris Munandar

SUKABUMI— Dukungan masyarakat kepada Calon Legislatif ( Caleg ) dari Partai Nasdem, Aris Munandar sangat tinggi. Alasan itu lah yang mendorong mantan Security Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu) Kota Sukabumi untuk maju di calon anggota DPRD Kota Sukabumi.

“Saya berangkat menjadi Caleg itu karena dukungan dan bantuan masyarakat. Warga disekitar saya, berharap saya ini bisa mewakli mereka untuk berjuang di legislalif ,” ujar Aris Munandar, kemarin.
Tentunya keinginan masyarakat itu kata Aris yang memberikan semangat kepada dirinya untuk bisa berjuang di Pileg nanti.

“Apalah artinya Caleg kalau tidak didukung masyarakat, semoga dukungan ini bisa mengantarkan saya untuk bisa mengabdi di masyarakat,” ungkapnya.
Lebih Lanjut dirinya mengatakan, ketika antusias masyarakat tinggi mendorong dirinya maju di Pileg tentunya menjadi bekal agar bisa menjaga amanah tersebut.

Apalagi niat Aris menjadi Caleg itu ingin bisa berbuat lebih untuk kepentingan masyarakat. “Saya ini berasal dari rakyat biasa, makanya ketika jadi saya harus menjadi pelayan atau jembatan aspirasi masyarakat,” jelasnya.

Ditambahkannya jika memang dirinya ditakdirkan menjadi Anggota DPRD kata Aris akan meningkatkan sensitifitas dan responsifitas DPRD terhadap suara dan aspirasi warga serta terhadap berbagai persoalan-persoalan kerakyatan baik di bidang sosial, ekonomi, politik dan kebudayaan.

“DPRD itu mempunyai kewenangan karena memiliki tiga fungsi Budgeting, Legislasi dan Controling. Sehingga ketika ada persoalan-persoalan dimasyarakat itu bisa diperjuangkan oleh anggota DPRD dalam memecahkan persoalan itu,” ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *