Prediksi Timnas Polandia vs Belanda, Laga Beda Kasta

Momen selebrasi Memphis Depay usai cetak gol di laga Belanda vs Kanada, uji coba internasional Juni 2024 (AP Photo/Patrick Post)
Momen selebrasi Memphis Depay usai cetak gol di laga Belanda vs Kanada, uji coba internasional Juni 2024 (AP Photo/Patrick Post)

JAKARTA — Malam nanti, Timnas Polandia dan Timnas Belanda akan berjumpa di Volksparkstadion pada matchday 1 Grup D Euro 2024. Pertandingan Polandia vs Belanda ini akan kick-off Minggu, 16 Juni 2024, 20:00 WIB.

Polandia inferior di hadapan Belanda. Sejak tahun 1979 silam, Polandia belum pernah sekali pun menang atas Belanda. Polandia dan Belanda sama-sama menang dalam dua uji coba terakhir jelang Euro 2024. Polandia mengalahkan Ukraina dan Turki, sementara Belanda menumbangkan Kanada dan Islandia.

Bacaan Lainnya

Polandia menang 3-1 atas Ukraina lewat gol-gol Sebastian Walukiewicz, Piotr Zielinski, dan Taras Romanczuk. Sesudah itu, Polandia menundukkan Turki 2-1 melalui gol-gol Karol Swiderski dan Nicola Zalewski.

Di lain pihak, Belanda menumbangkan Kanada dan Islandia masing-masing dengan skor 4-0. Kemenangan atas Kanada diraih melalui gol-gol Memphis Depay, Jeremie Frimpong, Wout Weghorst, dan Virgil van Dijk.

Weghorst dan van Dijk kembali masing-masing menyumbang satu gol saat melawan Islandia. Dua gol lainnya dicetak oleh Xavi Simons dan Donyell Malen. Belanda bakal lebih difavoritkan ketika melawan Polandia. Terlebih lagi, Polandia takkan diperkuat striker dan kapten Robert Lewandowski yang cedera.

Susunan Pemain

Polandia (3-4-1-2): Szczesny; Bednarek, Dawidowicz, Kiwior; Frankowski, Slisz, Piotrowski, Zalewski; Zielinski; Swiderski, Piatek.

Pelatih: Michal Probierz.

Belanda (4-2-3-1): Verbruggen; Dumfries, De Ligt, Van Dijk, Ake; Reijnders, Veerman; Simons, Wijnaldum, Gakpo; Depay.

Pelatih: Ronald Koeman.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *