Petugas dan Warga Binaan Lapas Sukabumi Adu Kebolehan, Peringati Hari Dharma Karya Dhika ke-77

Lapas Kelas IIB Sukabumi
Lapas Kelas IIB Sukabumi saat menyelenggarakan lomba Futsal atara warga binaan dengan petugas, Jumat (15/7).

SUKABUMI — Memperingati Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-77 Kemenkumham, Lapas Sukabumi menyelenggarakan, Pekan Olah Raga Dan Seni (Porseni) bagi petugas dan warga binaan, Jumat (15/7).

Dalam Porseni ini, terdapat sebanyak lima cabang olahraga (Cabor), cabang keagamaan, kesenian serta kebersihan kamar. “Cabor yang dipertandingkan yakni, Bola Voli, Catur, Futsal, Tenis Meja, Gaple.

Bacaan Lainnya

Sedangkan, cabang keagamaan dan kesenian yang dipertandingkan yaitu, adzan, kultum, Lapas Idol dan kebersihan kamar,” ungkap Kepala Lapas Sukabumi Christo Toar kepada Radar Sukabumi, Jumat (15/7).

Lanjut Christo, kegiatan ini bukan hanya memeriahkan Hari Lahir Kemenkumham namun juga diharapkan dapat terus meningkatkan kebersamaan antar petugas serta menggerakkan warga binaan yang terus berdiam diri di kamar hunian agar beraktifitas guna meningkatkan kesehatan.

“Kami mengusung talenta warga binaan yang punya potensi dan mengoptimalkan untuk terus berkegiatan agar terhindar dari penyakit,” ujarnya.

Karena tempatnya terbatas, sambung Christo, sehingga tidak semua Cabor dan kesenian yang dapat di perlombakan. Adapun, kegiatan Porseni ini dilaksanakan mulai 15 Juli sampai 19 Agustus 2022 mendatang.

“Persiapan sudah berjalan baik dan lancar, saya minta semua pihak dapat memberikan dukungan agar pelaksanaan dapat sukses lancar dan aman serta tidak terjadi hal yang tidak diinginkan” ucapnya.

Cristo kembali berharap, dengan adanya penyelenggaraan Porseni tersebut dapat menciptakan kondusifitas. “Kami harapakan kemeriahan HDKD tahun ini, bisa terus meningkat sehingga Kemenkumham lebih maju lagi,” pungkasnya. (bam)

Lapas Kelas IIB Sukabumi
Lapas Kelas IIB Sukabumi saat menyelenggarakan lomba Futsal atara warga binaan dengan petugas, Jumat (15/7).

Pos terkait