Juni, Jalan Julius Usman Diperbaiki

Lantas kenapa Jalan Julius Usman yang akan diperbaiki? Hendar menjelaskan, Jalan Julius Usman menjadi prioritas utama perbaikan, karena sesuai dengan hasil pemetaan yang telah dilakukan.

“Bidang bina marga sudah jauh hari melakukan pemetaan, dan hasil dari pemetaan itu Jalan Julius Usman lah yang tergolong paling parah tingkat kerusakannya,”imbuhnya.

Bacaan Lainnya

Jumlah jalan kewenangan Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi, memiliki luas 115 KM dengan 150 ruas jalan. Sejumlah jalan tersebut dikategorikan empat yaitu jalan baik, jalan rusak sedang, jalan rusak ringan dan jalan rusak parah. Tahun lalu, Bina Marga Dishub Kota Sukabumi menargetkan 75 persen jalan dalam kategori baik dari jumlah 115 KM tersebut selesai di akhir 2017.

“Alhamdulillah, target perbaikan jalan yang ingin kita capai di 2017 yaitu 75 persen itu akhirnya tercapai bahkan over target menjadi 80 persen, dari jumlah 115 KM sebanyak 80 persennya sudah menjadi jalan kategori baik,”ulasnya yang menyebut selama 2017 fokus perbaikan jalan di jalan perbatasan seperti Jalan Ciaul Pasir dan jalan yang menyokong pada jalan nasional.

Sementara itu, Kepala Dishub Kota Sukabumi Abdul Rachman menambahkan, dinasnya memiliki program yang diprioritaskan yaitu Siaga Jalan Bolong ( Sijabol). Di mana program itu untuk menampung keluhan masyarakat terhadap jalan rusak di Kota Sukabumi. Ini akan membantu Dishub, dalam pemetaan untuk perbaikan jalan rusak.

“Semoga masyarakat aktif melaporkan kepada Dishub jika ada jalan yang rusak melalui program Sijabol ini, sehingga kita bisa mengantisipasi dan dimasukan dalam pemetaan,”ajaknya.(Cr17/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *