BPBD: Rumah Sakit Belum Siap Hadapi Kebakaran

Satu percikan saja dapat menimbulkan nyala api yang melalap bagian-bagian bangunan rumah sakit. “Untuk itu, tanpa sistem jaringan hidrant yang memadai, sangat tidak mungkin melakukan penanganan kabakaran untuk mencegah nyala api yang lebih besar,” katanya.

Sebagai tempat yang terbuka untuk umum, rumah sakit merupakan tempat yang terbuka untuk didatangi orang dari seluruh lapisan masyarakat. Di antara pengunjung, ujar dia, bisa saja terdapat orang yang kurang mengerti bahaya nyala api misalnya dia membuang puntung rokok secara sembarangan ke tempat pembuangan sampah kering.

Bacaan Lainnya

“Di musim penghujan maupun kemarau ancaman kebakaran pasti bisa saja terjadi. Sudah saatnya rumah sakit memikirkan pengadaan sistem hidrant untuk penanganan pertama kebakaran,” ungkapnya.

Oleh karena itu, Usman mengimbau agar secara bertahap rumah sakit yang ada, baik swasta maupun milik pemerintah dapat mempersiapkan masalah peralatan pengamanan kebakaran. Selain apar, juga berupa hidran.

Dengan begitu bila tiba-tiba ada kebakaran dirumah sakit bisa cepat tertangani dan bisa menekan resiko ancaman keselamatan bagi karyawan dan pasien. “Untuk itu, kami minta dan menghimbau agar semua rumah sakit bisa mempersiapkan alat-alat tersebut sebagai alat pengaman kebakaran, guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, “harapnya.(cr1/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *