Film Vina Menuai Pro dan Kontra Netizen, Hari Pertama Tembus 335.812

Film Vina
Film Vina: Sebelum 7 Hari tembus 300 ribu lebih di hari pertama tayang di bioskop./ Instagram: deecompany_official

RADAR SUKABUMI – Film Vina: Sebelum 7 Hari tayang perdana di seluruh bioskop Tanah Air mulai 8 Mei 2024. Film garapan sutradara Anggy Umbara tersebut berhasil ditonton sebanyak 335.812 pada hari pertama penayangannya.

“Masuk dalam all time top opening day! Vina: Sebelum 7 Hari di hari pertama 335.812. Alfatihah untuk almarhumah Vina,” tulis Dee Company di akun Instagram resminya.

Bacaan Lainnya

Uniknya, film Vina: Sebelum 7 Hari mendapat sorotan tajam dari netizen sejak sebelum filmnya tayang seiring dirilisnya poster dari film tersebut. Saat itu, tudingan bahwa film Vina mencari keuntungan di balik tragedi dan melakukan eksploitasi atas kesedihan yang dialami keluarga Vina mengemuka.

Kini setelah filmnya tayang dan publik dapat memberikan penilaian secara langsung seperti apa filmnya, Vina: Sebelum 7 Hari kembali disorot dan trending di akun media sosial X. Ada yang pro pada film Vina namun ada juga netizen kurang suka pada film yang mengusung konsep crime horror.

“Film Vina sebelum 7 hari. Filmnya bagus, banyak pelajaran yang didapat. Jangan suka bully, cowok yang suka bully bencong namanya. Habiskan pem-bully di muka bumi ini,” komentar salah satu netizen di akun media sosial X.

“Vina sebelum 7 hari. Ini sih film horor yang gue suka, nggak cuma jump scare yang ditunjukin tapi ada alurnya yang seru buat ditonton,” timpal yang lainnya.

Meskipun ada pujian pada film Vina setelah selesai menonton, ada juga netizen yang secara tegas menyatakan tidak suka. Bahkan, ketidak sukaan itu dibuat dalam bentuk meme dan kemudian diunggah di media sosial.

“Jahat dan nggak ada hati. Ini kata-kata yang tepat untuk keluarga Vina dan seluruh yang terlibat di film ini. Kalian izinkan dan buat visualisasi almarhumah Vina yang diperkosa dan dibunuh. Itu bukan keadilan untuk Vina, itu eksploitasi dari almarhumah Vina,” demikian tulisan dalam meme yang beredar.

“Hanya orang tol** yang masih mau nonton film Vina Sebelum 7 hari di bioskop! Rusak otak kelian semua. Fuck director-nya, fuck produsernya, fuck lembaga sensor Indonesia. You guys just rot in hell!,” timpal yang lainnya. (jpg)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *