Nikmati Sensasi Kopi dan Teh Lokal * Boendel 8 Cafe Tawarkan Konsep Alam

SUKABUMI – Akhir pekan ini menjadi hari yang ditunggu-tunggu masyarakat. Selain bertepatan dengan libur nasional menyambut Perayaan Hari Nyepi, juga bertepatan dengan libur panjang. Tidak sedikit masyarakat yang memanfaatkan momen ini, dengan berlibur atau sekadar beristirahat di rumah.

Nah, bagi masyarakat Kota Sukabumi yang masih bingung menghabiskan libur panjang akhir pekan tanpa harus pergi ke luar kota, tidak usah khawatir lagi. Sebab, sekarang ini di Sukabumi tersedia tempat kuliner dengan suasana nyaman dan asyik untuk berfoto selfie.

Nama Boendel 8 Cafe, baru-baru ini menjadi perbincangan hangat di kalangan warga Kota Sukabumi. Sebenarnya, kafe yang terletak di Jalan R Syamsudin SH, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi ini lokasinya sangat strategis. Tepatnya depan RS R Syamsudin SH (Bunut,red). Sekilas kafe tersebut tidak berbeda dengan kafe lainnya. Namun, kafe tersebut banyak dikunjungi konsumen.

Mayoritas pengunjung terpincut datang kembali ke kafe ini karena suasana yang ditampilkan seperti di alam liar serta konsep vintage. Pantas saja Pemilik Boendel 8 Cafe, Asep Effendi sengaja mengusung konsep alam ini untuk menarik minat pengunjung.
“Awalnya konsep ini berawal dari ingin merawat bangunan bersejarah,”ujar Asep kepada Radar Sukabumi, kamis(15/3).

Ternyata, tempat yang digunakan oleh kafe tersebut awalnya merupakan kantor PTPN 8 bangunan Belanda.
Kebetulan dirinya juga tergabung di Soekaboemi Harritage dan di komunitas Land Rover.
“Jadi dua perpaduan ini kita gabungkan, makanya di sini juga ada mobil-mobil Land Rover untuk pajangan,” terangnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *