9 Tips Agar Tidak Boros Belanja Online

Ilustrasi belanja online-Pexels.com/cottonbro studio-
Ilustrasi belanja online-Pexels.com/cottonbro studio-

SAAT INI membeli barang via online menjadi alternatif berbelanja yang nyaman dan efisien. Hanya saja perlu tips agar tidak boros belanja online. Efisiensi belanja online perlu diterapkan dengan tepat mengingat ada beberapa dampak negatif yang bisa berpengaruh pada gaya hidup.

Sebagaimana dikutip dari Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB Universitas Brawijaya, Inas Tsana menyebut, “E-commerce sendiri menawarkan berbagai manfaat seperti efisiensi waktu dan biaya, kemudahan dalam mengakses, dan juga penawaran yang diberikan oleh masing-masing marketplace.”

Bacaan Lainnya

Dengan efisiensi tersebut maka gar tidak boros saat belanja online, Anda perlu memperhatikan beberapa aspek penting yang seringkali diabaikan begitu saja.

Strategi Belanja Online yang Hemat

Berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu Anda untuk tidak boros saat berbelanja online:

1. Buat Daftar Belanja

Sebelum Anda mulai berbelanja, susunlah daftar barang yang benar-benar Anda butuhkan. Tujuannya agar Anda lebih fokus pada barang yang diperlukan dan menghindari impulsive buying.

2. Tentukan Anggaran Belanja

Tentukan batas maksimal jumlah uang yang ingin Anda keluarkan untuk belanja online. Dengan menetapkan anggaran, Anda akan lebih berhati-hati dalam memilih produk dan mencari penawaran terbaik.

3. Bandingkan Harga

Jangan langsung membeli produk pertama yang Anda temukan. Lakukan riset terlebih dahulu dengan membandingkan harga di berbagai platform atau toko online. Ada kemungkinan Anda dapat menemukan penawaran yang lebih baik di tempat lain.

4. Manfaatkan Kode Kupon dan Promo

Selalu periksa apakah ada kode kupon atau promo yang dapat Anda gunakan saat checkout. Banyak situs e-commerce menawarkan diskon khusus atau promo spesial kepada pelanggan mereka.

5. Evaluasi Ulasan dan Rating Produk

Sebelum membeli suatu produk, luangkan waktu untuk membaca ulasan dan melihat rating dari pelanggan lain. Ini dapat membantu Anda menentukan apakah produk tersebut memenuhi ekspektasi Anda atau tidak.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *