Pusat Belanja Kota Sukabumi Dipadati Lautan Manusia


CIKOLE — Sejumlah pusat perbelanjaan musiman di Kota Sukabumi, dipadati ribuan warga yang hendak berburu diskon pakaian,J umat (21/4).

Dari pantauan Radar Sukabumi, sejak pukul 20.00 WIB, warga sudah mulai berdatangan memadati beberapa ruas jalan seperti, Ahmad Yani dan Jalan Kapten Harun Kabir. Bahkan, sekira pukul 22.30 WIB, Walikota Sukabumi Achmad Fahmi, Wakil Walikota Sukabumi Andri Setiawan Hamami, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo dan Dandim 0607/Kota Sukabumi Letkol Inf Dedy Ariyanto langsung meninjau lokasi tersebut.

Bacaan Lainnya

Salah seorang warga Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jamal (30) mengaku, sengaja datang ke pusat perbelanjaan Kota Sukabumi untuk membeli paikan.

“Ya, saya mau membeli pakaian persiapan lebaran. Karena memang setiap malam takbiran banyak diskon harga,” kata Jamal kepada Radar Sukabumi, Jumat (21/4).

Menurutnya, berburu diskon pakaian saat malam takbiran sudah menjadi tradisi warga setiap tahunnya menjelang perayaan Idul Fitri.

“Memang hampir setiap tahun, saya berbelanja pakaian sengaja di malam takbirannya agar harganya murah,” ucapnya.

Hal senada dilontarkan warga lainnya asal Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi Serli (25) mengaku, ia bersama pasangannya hendak membeli pakaian.

“Saat ini saya bersama pacar mau membeli pakaian untuk lebaran, karena saat malam takbiran biasanya banyak harga yang murah,” paparnya.

Kendati berdesakan, sambung Serli, namun hal itu tidak menyurutkan semangat untuk berbelanja baju lebaran saat malam takbiran. “Justru kondisi ini sebetulnya yang dirindukan kami, berdesakan membeli baju lebaran,” celotehnya.

Sementara itu, Walikota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan, saat ini Forkopimda melakukan pemantauan mulai persiapan salat Idul Fitri hingga kemacetan khususnya di ruas Jalan Kapten Harun Kabir.

“Alhamdulillah sampai saat ini situasi kondusif terkendali, tim Polres, Kodim dan relawan memberikan dukungan luar biasa untuk pengamanan Idul Fitri taun ini. Bahkan, kami juga melakukan pemantauan arah Harun Kabir, karena ternyata hasil pemantauan dari CCTV yang saaat ini krodit masih di jalan tersebut,” cetusnya.

Di tenpat yang sama, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo menambahkan, sejauh ini Polres Sukabumi Kota sudah menempatkan personelnya di ruas Jalan Ahmad Yani dan Harun Kabir untuk melakukan pemantauan.

“Kami sudah menempatkan personel dari awal karena masyarakat antusias sangat banyak di jalan tersebut. Bahkan, anggota kami juga menggencerkan patroli untuk mencegah aksi geng motor,” tukasnya. (bam)

Pos terkait