Jangan Terlalu Pede

Persib akan menjalani pertandingan pertama di babak 128 besar Piala Indonesia 2018 kontra PSKC Cimahi di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya, sore nanti. Pelatih Persib Mario Gomez meminta para pemain Maung Bandung tidak terlalu percaya diri, dan tetap waspada menghadapitim yang dilatih mantan kapten Persib, Robby Darwis, tersebut.

Kendati PSKC kini bermain dua level di bawah Persib, yakni Liga 3, Gomez menilai lawannya tersebut sangat berpotensi untuk merepotkan skuatnya. “Kita jangan terlena dengan status sebagai tim dari (Go-Jek) Liga 1. Terlalu percaya diri dan kehilangan fokus akan sangat berbahaya. Jadi, intinya kami tidak akan mengurangi kerja keras dan fokus sedikitpun terhadap lawan,” tegasnya.

Bacaan Lainnya

Mengusung target kemenangan, Gomez pun siap menurunkan pemain terbaiknya saat dijamu tim yang musim lalu menjuarai Liga 3 Zona Jawa Barat tersebut. “Memang ada beberapa pemain yang tidak ikut kemari (Tasikmalaya). Tapi, seluruh pemain di tim ini adalah yang terbaik. Siapapun yang bermain, itu adalah pilihan terbaik dari kami. Jangan hilang fokus, kita harus menang,” tukas pelatih asal Argentina ini.

Tidak hanya itu, pertandingan tersebut akan menjadi laga penting tim berjuluk Maung Bandung untuk mengamankan kursi juara. “Ini adalah pertandingan penting. Ini Piala Indonesia dan kita mencoba untuk memenangkannya,” aku Gomez. “Dan, kami ke sini (Tasikmalaya) membawa pemain-pemain terbaik,” tegasnya.

Soal kekuatan lawannya, Gomez mengaku tak tahu banyak. Namun, pelatih asal Argentina itu telah menyiapkan strategi untuk meredam agresivitas pemain muda PSKC yang dibesut mantan kapten Persib, Robby Darwis. “Saya tidak tahu kualitas tim ini (PSKC). Yang saya tahu hanya mereka memiliki banyak pemain muda,” tandasnya.

 

(net)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *