Petugas Gabungan Siaga 24 Jam

Apel siaga bencana di halaman Mapolres Sukabumi Kota bersama, Kodim 0607, PMI dan BPBD Kota Sukabumi.

CIKOLE – Polres Sukabumi Kota menyiagakan ratusan personel menjelang tingginya intensitas hujan di Kota Sukabumi. Ratusan personel disiagakan 24 jam dan dilengkapi peralatan Search And Rescure (SAR).

Penyiagaan ratusan personel itu disampaikan Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Wisnu Prabowo saat menggelar apel siaga bencana di halaman Mapolres Sukabumi Kota bersama, Kodim 0607, PMI dan BPBD Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, dalam menangani bencana alam perlu adanya kerjasama dari semua pihak dan dalam menanggunagi bencana alam harus dilakukan dengan prinsip dan cara yang tepat.

“Memasuki Musim penghujan ini, potensi terjadinya bencana alam sangat besar, maka dari itu perlu adanya peran dan partisipan dari semua pihak untuk mengantisipasinya, penanggulangan bencana pun harus dilakukan dengan cara yang tepat sesuai dengan Undang Undang nomor 24 tahun 2007, agar tidak berdampak buruk bagi korban dan tim evakuasi, ” jelasnya belum lama ini.

Jajaran Polres Sukabumi Kota bersama instansi terkait menyiagakan puluhan personil selama 1×24 jam yang dilengkapi peralatan Search And Rescure (SAR).

“Polres Sukabumi Kota bersama instansi terkait menggelar apel ini untuk mengecek kesiap-siagaan baik itu peralatannya maupun personilnya, jadi kalau nanti ada bencana alam, baik itu banjir maupun tanah longsor kita siap langsung terjun, kita bantu warga masyarakat di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota,” bebernya.

Adapun peralatan dan ranmor dinas yang dicek diantaranya; Perahu Karet, Pelampung, Helm, Dayung, Gergaji Mesin, Tambang, Sekop, Senter, Sepatu boots hingga Kendaraan Khusus lainnya seperti Mobil Pemadam Kebakaran, Ambulance, Mobil BPBD dan Motor Trail.

“Kami sudah siap siagakan personil 1×24 jam, baik itu dari Sabhara berikut dengan peralatannya, dari PMI juga, dari BPBD juga sama,” pungkasnya. (upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *