50 Bencana Alam Terjadi di Kota Sukabumi

SUKABUMI — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi mencatat, sedikitnya 50 kejadian bencana alam di Kota Sukabumi sejak triwulan pertama tahun 2018.

Kepala BPBD Kota Sukabumi Asep Suhendrawan mengatakan, dari 50 kasus tersebut, bencana angin kencang atau angin ribut mendominasi terjadinya bencana di Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Dari 50 kejadian tersebut, jenis bencana yang paling tinggi kasusnya adalah angin topan sebanyak 15 kasus,” kata Asep kepada Radar Sukabumi, Minggu (13/5).

Kejadian angin kencang ini lanjut Asep, terutama terjadi pada April. Misalnya saja, bencana angin ribut menerjang Kota Sukabumi pada Rabu (4/4) 2018. Wilayah yang terkena bencana ini berada di 11 kelurahan yakni Kelurahan Cikole, Kelurahan Karangtengah, Kelurahan Cisarua, Kelurahan Tipar, Kelurahan Karamat, Kelurahan Citamiang,

Kelurahan Gunung Parang, Kelurahan Warudoyong, Kelurahan Gedong Panjang, Kelurahan Cibeureum Hilir, dan Kelurahan Nanggeleng.

“Akibatnya, sedikitnya 30 pohon tumbang dan menyebabkan kerusakan terhadap rumah sebanyak 42 unit, mobil tujuh unit, sepeda motor lima unit, baliho atau reklame enam buah, satu masjid, satu kios, dan tiga unit gerobak,” ujarnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *