Pertengahan Tahun DPUTR Kota Sukabumi Siapkan Dua Program Strategis

Kepala Dinas PUTR Kota Sukabumi, Asep Irawan
Kepala Dinas PUTR Kota Sukabumi, Asep Irawan

SUKABUMI — Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Sukabumi memiliki dua program strategis pada pertengah tahun ini, diantaranya pekerjaan perbaiakan jalan di sepuluh titik dan memperluas pedestrian di tiga ruas jalan.

“Insya Allah bulan Juli depan kita akan membuka tender, untuk sepuluh ruas jalan di Kota Sukabumi dan pedestrian setelah tender perbaikan jalan itu, ” ujar Kepala Dinas PUTR Kota Sukabumi, Asep Irawan Kepada Radar Sukabumi, Rabu (25/5).

Bacaan Lainnya

Diterangkan Asep, adapun sepuluh ruas jalan yang akan diperbaiki diantaranya, Jalan Merdeka I, Jalan Merdekan II, Jalan Nyomplong, Jalan Taman Bahagia, Jalan Parahita, Jalan Parigi, Jalan Limus Nunggal, Jalan Ciandam, Jalan Arief Rahman Hakim dan Jalan Tegal Jambu.

“Untuk perbaikan ke sepuluh ruas jalan ini membutuhkan anggaran sekitar Rp23.000.000.000 yang terdiri dari pengerjaan perbaikan dan pemeliharaan. Untuk anggarannya sendiri diambil dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Kota Sukabumi,” terang Asep. “Alhamdulillah yang lain itu kena refocusing sedangkan untuk yang sepuluh ruas jalan ini tidak terganggu,” tambahnya.

Masih kata Asep, selain program sepuluh ruas jalan, ada juga program lanjutan Pedestrian yang akan dilakukan di tiga ruas jalan, dinataranya Jalan Ahmad Yani sampai ke Bank Mandiri, Jalan Suryakencana dan Jalan Syamsudin SH. “Tahun ini ada dua perogram cuman beda bulan.

Untuk perbaikan sepuluh ruas jalan dari DAK Kota Sukabumi sudah ada kepastian karena akan dilakukannya tender pada bulan Juli dan Agustus. Sedangkan untuk melanjutkan program Pedestrian itu masih tahap pembebasan, namun untuk anggaran itu sudah ada kepastian,” akumua.

Untuk anggaran Pedestrian di tiga ruas jalan tersebut, diperkirakan akan menelan anggaran mencapai Rp:14.200.000.000 dari bantuan keuangan Provinsi Jawa Barat. “Anggaran itu belum termasuk pemeliharaan. Mudah mudahan lancar semuanya,” pungkasnya. (cr1/t)

Kepala Dinas PUTR Kota Sukabumi, Asep Irawan
Kepala Dinas PUTR Kota Sukabumi, Asep Irawan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *