Bareng BSMI, Wali Kota Sukabumi Ajak Perbaiki Pola Hidup Sehat

Walikota Sukabumi Achmad Fahmi bersama para pengurus BSMI Kota Sukabumi
Walikota Sukabumi Achmad Fahmi bersama para pengurus BSMI Kota Sukabumi

CIKOLE – Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi membuka Talkshow Promosi Kesehatan Bersama Klinik Pratama Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) Kota Sukabumi di Perpustakaan Kelurahan Cisarua Kecamatan Cikole.

Dalam momen ini, orang nomor satu di Kota Sukabumi mengajak warga menjaga kesehatan dengan menjaga pola hidup baik makan dan olahraga.

Bacaan Lainnya

”Sehat itu sebuah nikmat yang harus diusahakan supaya tetap mendapatkan nikmat itu,” ungkap Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi kepada wartawan, belum lama ini.

Sehingga, lanjut Fahmi, betapa pentingnya menjaga pola hidup agar sehat. Di tengah keragaman aktivitas, maka kunci tetap sehat adalah konsumsi makan dan olahraga.

“Jangan berharap sehat kalau tidak mengatur pola makan, tidak mengatur pola tidur, dan pola olahraga. Ketika tidak dijaga bisa jadi sehat tapi tidak maksimal,” ujarnya.

Dengan digelar talkshow kesehatan BSMI ini, diharapkan warga semakin teredukasi pentingnya mengejar dan menjaga sehat dan kalau sehat beraktivitas maksimal dalam melahirkan generasi terbaik. “Kami harap dengan adanya kegiatan ini bisa mendongkrak pola hidup sehat,” ucapnya.

Selain itu, sambung Fahmi, dengan pola hidup sehat nisa menghadirkan otak cerdas, tubuhnya sehat, akhlak terbaik, dan ibadah kuat.

”Kalau ada hal yang ditanyakan bisa disampaikan dalam menjaga kesehatan dan harus bugar. Kalau warganya sehat, maka kota akan mudah mendapatkan prestasi terbaik,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua BSMI Abdul Rahman Eka Putra mengatakan, Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian BSMI kepada warga Kota Sukabumi, terutama dalam persoalan kesehatan.

“Harapannya, agar Masyarakat dapat memahami tentang perbedaan gejala, cara infeksi, tatalaksana dan pencegahan pada infeksi virus dan bakteri yang berbeda.

Selain itu karena Indonesia sudah menghadapi masa pandemi Covid 19, menjadikan masyarakat juga untuk semakin paham, tentang pentingnya pencegahan pada penyakit infeksi yaitu salah satunya adalah dengan vaksinasi dan menjaga imunitas tubuh,” terang Eka kepada Radar Sukabumi.

Sementara itu, penanggung jawab Klinik BSMI Kota Sukabumi, dr Anissa Resiana atau yang akrab disapa dokter Anres menambahkan, acara Talkshow Promosi Kesehatan ini juga dimaksudkan sebagai ajang silaturahmi yang diadakan oleh Klinik BSMI, Perpustakaan Cisarua dan Kelurahan Cisarua dengan komunitas-komunitas yang tersebar di seluruh Kota Sukabumi.

Selain itu, kegiatan tersebut juga menjadi ajang silaturahmi bersama ibu-ibu PKK dan kader di Kelurahan Cisarua dan sekitarnya.

“Acara ini pula mengenalkan tentang program-program unggulan yang dimiliki klinik BSMI Kota Sukabumi, seperti Home Care, Telemedicine dan pelayanan unggulan lainnya.

Harapan dari acara ini, bisa bermanfaat bagi semua kalangan khususnya di bidang kesehatan. Serta meningkatkan silaturahmi antara Klinik BSMI dan pihak-pihak yang terkait dalam acara ini.” tambahnya. (cr4/(bam))

Pos terkait