Kapolresta Sukabumi Blusukan Bagikan Sembako

Kapolres Sukabumi Kota
Kapolres Sukabumi Kota Ajun Komisaris Besar Polisi SY. Zainal Abidin saat menyalurkan bantuan kepada warga terdampak Covid-19, Rabu (6/10).

SUKABUMI — Jajaran Polres Sukabumi Kota kembali blusukan mendistribusikan bantuan sosial (Bansos) kepada warga yang tinggal di kawasan Gang Agus Rahman RT6/5, Kelurahan Sriwidari, Kecamatan Gunungpuyuh, Rabu (6/10).

Kapolres Sukabumi Kota Ajun Komisaris Besar Polisi SY. Zainal Abidin mengatakan, sedikitnya 40 paket sembako saat ini dibagikan kepada warga kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Bacaan Lainnya

“Saat ini, kami bersama dengan personel TNI dan perwakilan dari Pemerintah Kota Sukabumi melakukan kegiatan bantuan sosial kepada warga khususnya Kelurahan Sriwedari,” kata Zainal kepada wartawan, Rabu (6/10).

Selain kegiatan bakti sosial, panjut Zainal, Polres Sukabumi Kota juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya penerapan protokol kesehatan sebagai salah satu upaya pencegahan terhadap penyebaran Covid-19.

“Kegiatan ini kami lakukan dalam rangka meringankan beban warga yang terdampak pandemi Covid-19, meskipun sedikit, kami berharap bantuan ini dapat membantu perekonomian mereka” ujarnya.

Menurutnya, meski jumlah kasus penyebaran Covid-19 sudah mulai melandai namun masyarakat tidak boleh lengah dalam penerapan Prokes.

“Karema itu, kami memberikan edukasi terhadap masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan di setiap kegiatannya, terutama dalam penggunaan masker khususnya saat berada di luar rumah,” ucapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *