2 Mesin Cuci Untuk Lapas Sukabumi, BRI Dukung Wujudkan Program Lapsmi Berseka

BRI-Lapas-Sukabumi

SUKABUMI – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sukabumi, menerima bantuan berupa dua mesin cuci dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Sukabumi. Hal itu, guna mendukung program Lapas Sukabumi Bersih dari Skabies (Lapsmi Berseka) yang kini tengah digaungkan lembaga yang dinahkodai Christo Toar.

Penyerahan mesin ini, diberikan langsung Pimpinan Cabang BRI Sukabumi Duta Okki Wicaksono kepada Kepala Lapas Kelas IIB Sukabumi Christo Toar di Lapang Lapas Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Terimakasih Bank BRI yang selalu mendukung Lapas Sukabumi untuk memberikan pelayanan prima kepada warga binaan kami,” ungkap Kepala Lapas Kelas IIB Sukabumi Christo Toar kepada Radar Sukabumi, Jumat (15/9).

Lanjut Christo, penyaluran bantuan mesin cuci ini tentunya dapat menunjang untuk mewujkan program Lapsmi Berseka. “Program Lapsmi Berseka merupakan proyek aksi perubahan untuk memberikan pelayanan kesehatan agar para warga binaan baik yang sudah lama maupun yang baru agar terhindar dari penyakit skabies,” bebernya.

Menurutnya, penyakit skabies kerap kali menyebar dengan cepat di lingkungan yang padat seperti di dalam Lapas, sehingga tindakan preventif yang lebih serius diperlukan. Metode yang diterapkan dalam program ini seperti, pencegahan, deteksi dini, perawatan hingga pengendalian penyebaran penyakit. “Nantinya, semua pakaian narapidana bakal dicuci menggunakan mesin cuci,” paparnya.

Dengan adanya program tersebut, Christo berharap, kesehatan dan kesejahteraan narapidana dapat lebih terjamin. “Selain itu, program ini juga diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan bebas dari penyakit di dalam Lapas,” tukasnya. (bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *