PT Pratama Santuni Ratusan Pengungsi Gempa Bumi di Desa Titisan

General Manager PT Pratama Abadi Industri, Lutfi Ahmad
SOSIAL : General Manager PT Pratama Abadi Industri, Lutfi Ahmad bersama jajarannya saat foto bersama dengan Muspika Sukalarang, disela-sela santunan kepada pengungsi gempa bumi di wilayah Kampung Gedurrahayu, RT 10/RW 44, Desa Titisan, Kecamatan Sukalarang pada Selasa (06/12).(FOTO : DENDI/RADAR SUKABUMI)

SUKABUMIPT Pratama Abadi Industri di Jalan Raya Sukabumi – Cianjur, Kilometer 14, Blok Satong Parigi, Desa Titisan, Kecamatan Sukalarang, kembali melakukan bhakti sosial. Kali ini, perusahaan yang bergerak dalam bidang pembuatan sepatu tersebut, telah memberikan ribuan makanan siap saji dan ratusan paket sembako kepada warga terdampak dari gempa bumi Cianjur, tepatnya di wilayah Kampung Gedurrahayu, RT 10/RW 44, Desa Titisan, Kecamatan Sukalarang pada Selasa (06/12).

General Manager PT Pratama Abadi Industri, Lutfi Ahmad kepada Radar Sukabumi mengatakan, pihaknya mengaku sengaja melakukan bhakti sosial tersebut kepada warga terdampak dalam suasana duka bencana alam. Selain itu, hal tersebut juga merupakan salah satu bentuk kepedulian dan keprihatin PT Pratama Abadi Industri yang selalu hadir untuk membantu karyawannya dan masyarakat sekitar yang terdampak dari bencana gempa bumi.

Bacaan Lainnya

“Iya, bantuan ini juga kami harapkan bisa untuk meringankan beban saudara kita yang tertimpah musibah. Jadi, intinya, aksi sosial ini, bukan program CSR. Karena, program CSR itu sudah terjadwal setiap tahunnya. Jadi, bhakti sosial ini merupakan salah satu wujud dan bukti nyata kepedulian PT Pratama untuk meringankan beban karyawan dan warga sekitar yang terkena dampak dari gempa bumi,” jelas Lutfi Ahmad kepada Radar Sukabumi pada Selasa (06/12).

Lebih lanjut ia menjelaskan, pada kesempatan tersebut PT Pratama telah memberikan sembako sebanya 180 paket,
relokasi korban bencana dari tempat pengungsian atau tenda ke tempat kosan bagi karyawan yang kehilangan tempat tinggal, program trauma healing, pemeriksaan kesehatan, memberikan makanan siap saji kepada pengungsi sebanyak 2000 box dan memberikan puluhan drum untuk MCK yang bekerjasama dengan TNI.

“Semoga apa yang kami buat atau kami lakukan ini, dapat meringankan beban saudara kita yang terdampak bencan alam,” paparnya.

Camat Sukalarang, Riza Nugraha Yudanegara menjelaskan, pihaknya mengucapkan banyak terimakasih kepada PT Pratama Abadi Industri yang sudah meluncurkan program peduli korban bencana gempa bumi tersebut.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *