PMI Kabupaten Sukabumi Deklarasi Gerakan Kecamatan Tangguh Bencana

Pelaksanaan deklarasi Kecamatan Tangguh Bencana (Kencana) di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jabar, Senin (25/9/2023).
Pelaksanaan deklarasi Kecamatan Tangguh Bencana (Kencana) di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jabar, Senin (25/9/2023).

SUKABUMI — Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi melakukan deklarasi Gerakan Kecamatan Tangguh Bencana (Kencana) di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Senin.

“Deklarasi ini yang juga dihadiri berbagai elemen masyarakat serta komunitas dan unsur pemerintahan ini merupakan aksi peduli dan juga upaya mitigasi bencana, khususnya wilayah Kecamatan Palabuhanratu,” kata Ketua PMI Kabupaten Sukabumi Hondo Suwito di Sukabumi, Senin.

Bacaan Lainnya

Dia menjelaskan deklarasi ini juga merupakan rangkaian puncak Hari Kemerdekaan Ke-78 RI dan Hari Jadi Ke-153 Kabupaten Sukabumi. Deklarasi ini menjadi tonggak penting dalam upaya menjadikan Kecamatan Palabuhanratu sebagai wilayah yang tangguh terhadap bencana.

Kecamatan itu rawan terjadi berbagai bencana alam, seperti gempa bumi, tanah longsor, banjir, dan tsunami.

Ia mengatakan PMI merupakan organisasi yang fokus terhadap bencana dan memiliki pengalaman dalam penanggulangan bencana tentunya memberikan dukungan penuh terhadap upaya meminimalisasi dampak bencana.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *