Bupati Bogor Janji Relokasi Pedagang Pasar Leuwiliang ke Tempat Layak

Bupati Bogor Iwan Setiawan meninjau lokasi kebakaran di Pasar Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/9/2023). (Humas Pemkab Bogor)
Bupati Bogor Iwan Setiawan meninjau lokasi kebakaran di Pasar Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/9/2023). (Humas Pemkab Bogor)

BOGOR — Bupati Bogor Iwan Setiawan berjanji merelokasi lapak pedagang yang hangus dalam peristiwa kebakaran hebat di Pasar Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, ke tempat layak.

Iwan usai meninjau lokasi kebakaran, Jumat, menjelaskan bahwa ia telah menerima informasi dari camat setempat mengenai calon tempat relokasi yang tak jauh dari Pasar Leuwiliang, yaitu di tanah milik Pemda dekat Terminal Leuwiliang.

Bacaan Lainnya

Menurut dia, Pemerintah Kabupaten Bogor perlu terlebih dahulu menyiapkan sarana dan prasarana di tempat relokasi sementara, agar menjadi tempat yang layak bagi para pedagang untuk berjualan.

Mengenai kebutuhan anggaran, Bupati segera berkoordinasi dengan perangkat daerah dan DPRD Kabupaten Bogor untuk melakukan penanganan jangka pendek menggunakan anggaran dari pos Belanja Tak Terduga (BTT).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *