Sosok Penyelamat Anak Ridwan Kamil dan Temannya Terungkap, Begini Penampakannya

Dan Heinrich Sosok pria sepuh tersebut
Dan Heinrich Sosok pria sepuh tersebut sudah bertemu dengan dengan Ridwan Kamil di pinggir Sungai Aare, Swiss pada Senin (30/05/2022). (Foto : Via KBRI Bern)

SWISS — Tidak banyak yang tahu bahwa dibalik hilangnya Putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz ternyata ada sosok penyelamat bagi adik dan temannya.

Media setempat berdasarkan keterangan polisi disana menyebutkan bahwa, Eril (Emmeril Khan Mumtadz red) bukan satu-satunya yang mengalami kesulitan saat berenang di sungai Aare, tetapi adiknya dan satu temannya juga mengalami hal sama.

Bacaan Lainnya

Beruntung sosok Dan Heinrich yang saat itu berada tak jauh dari lokasi melakukan penyelamatan terhadap adik Eril dan temannya. Namun, sayangnya Eril tidak berhasil untuk diselamatkan karena kencangnya arus.

Kabar terbaru, sosok pria sepuh tersebut sudah bertemu dengan dengan Ridwan Kamil di pinggir Sungai Aare, Swiss pada Senin (30/05/2022) waktu setempat. Heinrich adalah sosok pria sepuh yang sempat berhasil menyelamatkan adik perempuan Eril dan temannya naik ke daratan.

Air pada 26 Mei 2022 siang hari waktu Swiss memang sangat deras. Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras. Sedangkan dua orang lagi berhasil diselamatkan. Dan Heinrich adalah sang penyelamat itu.

Berdasarkan foto dari KBRI, Heinrich terlihat sudah sepuh dengan rambut putih yang menghiasi seluruh kepalanya. Heinrich memakai jaket biru dengan tas gemblok di punggungnya. Heinrich sempat berbincang dengan Ridwan Kamil. Sejurus kemudian, Heinrich memeluk Ridwan Kamil.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *