Paket Hanafie-Anton Bermunculan

SUKABUMI – Peta politik di Perhelatan Pilwalkot Sukabumi 2018 masih bisa dikatakan dinamis. Pasalnya, sejauh ini belum ada paket pasangan calon ataupun koalisi permanen yang sudah mendapatkan restu dari DPP partai masing-masing.

Bahkan, arah usungan partai politik dalam menentukan calon yang akan diusung nanti masih menjadi kajian dan perhitungkan partai politik.

Bacaan Lainnya

Tapi meski seperti itu, antusias masyarakat menginginkan paket pasangan calon cukup tinggi. Banyak beredar pemaketan pasangan calon oleh masyarakat di media sosial (medsos).

Seperti halnya beredar foto pasangan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Sukabumi, Hanafie Zain dengan Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Bumi Wibawa (TBW), Anton Rachman. Foto ini pun mendapat respon positif dari masyarakat.

Menanggapi hal tersebut, Dirut PDAM TBW, Anton Rachman mengatakan, munculnya keinginan masyarakat untuk memasangkan pasangan calon di Pilwalkot nanti, itu merupakan hal wajar. Artinya, masyarakat berpikir dan berharap menyandingkan figur A dengan figur B itu sah-sah saja termasuk memasangkan dirinya dengan Hanafie Zain.

“Dalam politik itu apapun bisa terjadi dan semuanya juga belum pasti, ini masih dinamis. Baik dari sisi siapa yang dicalonkan maupun mencalonkan,” ujar Anton saat dihubungi Radar Sukabumi, kemarin.

Mengenai dirinya maju di Pilwalkot 2018, Anton menegaskan sampai saat ini dirinya belum menyatakan sikap. Begitupun jika memang ada dorongan dari masyarakat yang menginginkan dia maju menjadi bakal calon, Anton mengaku belum bisa memastikan. “Itulah hal yang masih dinamis,” lanjutnya.

Dalam pemaketan pasangan itu kata Anton, tidak hanya ditentukan oleh satu pihak antara kandidat saja. Akan tetapi, diperlukan partai koalisi yang mendukung pasangan calon tersebut.

“Seperi halnya dari mana calon itu akan berangkat dan bergandengan dengan siapa. Tentu sudah jelas ini masih dinamis.

Dalam politik kemungkinan apapun bisa terjadi,” kata Anton yang juga merupakan mantan Ketua KPU Kota Sukabumi ini.

Anton pun mengakui, belum ada komunikasi resmi dengan partai manapun yang mempunyai kewenangan menjadi peserta Pilwalkot. Dirinya pun belum pernah memasukan berkas apapun kepada partai manapun sekaitan dengan pencalonan.

“Kalau komunikasi dan silaturahmi membicarakan Kota Sukabumi kedepan tentang bagaimana harapan dan keinginan, hampir semua partai sudah bertemu,” bebernya.

Sementara itu, Bakal Calon Walikota Sukabumi, Hanafie Zain menanggapinya dengan santai. Wacana dan keinginan masyarakat dalam pemaketan pasangan calon di Pilwakot Sukabumi itu merupakan hal wajar.

Dirinya pun mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memunculkan kepercayaan kepada dirinya untuk maju menjadi bakal calon kandidat Walikota Sukabumi.

“Saya masih fokus bekerja. Lagian, sejauh ini kan saya masih menunggu keputusan partai yang akan mengusung. Tapi yang jelas, berpasangan dengan siapapu saya siap kalau memang sudah takdirnya,” singkatnya.(bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *