Dua Unit Kendaraan di Palabuhanratu Sukabumi Penyok, Gegara Mengantuk

Tabrakan Palabuhanratu Sukabumi
Kondisi dua mobil yang terlibat kecelakaan 'adu bagong' di Desa Tonjong, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jumat (11/2).  FT: ISTIMEWA  

PALABUHANRATU– Kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) kembali terjadi di wilayah Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi.

Kali ini, kecelakaan itu melibatkan kendaraan minibus jenis Avanza bernopol F 11242 UW dan mobil bak terbuka L300 bernopol F 8792 YB ‘adu bagong’.

Bacaan Lainnya

Informasi dihimpun Radar Sukabumi, kecelakaan lalu lintas itu terjadi pada Jumat (11/2) sekitar pukul 05:00 WIB. Tepatnya di Kampung Parung Cabok RT 01/01, Desa Tonjong, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

“Kejadiannya subuh tadi (kemarin, red) jam 05:00 WIB. Mobil avanza melaju dari arah Cibadak menuju Palabuhanratu, kemudian dari berlawanan arah, kendaraan L300 dari Palabuhanratu ke Cibadak datang tiba-tiba dan menabrak mobil avanza atau ‘adu bagong’,” ujar warga sekitar Alam kepada wartawan, Jumat (11/2).

Dirinya menegaskan, tidak ada korban luka serius maupun korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, hanya kerugian materi, karena dua kendaraan yang terlibat kecelakaan itu mengalami kerusakan di bagian depan.

“Tidak ada korban jiwa, semua penumpang selamat, cuma dua mobil itu rusak parah. Kata sopirnya karena mengantuk, sehingga tidak terkendali,” jelas Alam.

Tidak lama dari kejadian, dua unit kendaraan tersebut langsung dievakuasi menggunakan mobil derek, unit laka lantas Satlantas Polres Sukabumi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *