Respon PDIP Saat Kaesang Direstui Jokowi Maju di Depok 1, Wajib Kaderisasi

Kaesang Pangarep akan mencalonkan diri menjadi Calon Walikota Depok ditanggapi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Kaesang Pangarep akan mencalonkan diri menjadi Calon Walikota Depok ditanggapi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

JAKARTA — Munculnya isu anak Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep akan mencalonkan diri menjadi Calon Walikota Depok ditanggapi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan jika Kaesang tertarik. Maka, pihaknya akan mencalonkan anak bungsu Jokowi. “Ya bagi PDI Perjuangan siapa pun yang akan menjadi calon kepala daerah, termasuk misalnya Mas Kaesang dan sebelumnya Mas Gibran, partai menerapkan mekanisme kaderisasi,” katanya kepada awak media, Sabtu 10 Juni 2023.

Bacaan Lainnya

“Sekiranya Mas Kaesang tertarik ya akan kita ikutkan dalam suatu proses pendidikan dan kaderisasi untuk mempersiapkan calon-calon pemimpin,” tambahnya.

Menurutnya, PDIP mempersiapkan para bakal pemimpin melalui beberapa sektor. Diantaranya sekolah partai. “Jadi melalui sekolah partai, Bu Risma menjadi pengajar sekolah partai, Pak Pramono Anung menjadi pengajar sekolah partai, Pak Anas Menteri PAN-RB, jadi semua dipersiapkan dengan sebaik-baiknya,” terangnya.

“Jadi skala prioritas kita saat ini adalah memenangkan Pileg dan Pilpres, baru bulan November kita berbicara tentang Pilkada,” sambungnya.

Diketahui, Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep telah mendapatkan restu dari keluarga untuk maju sebagai Depok pertama. Pria berusia 28 tahun itu bahkan sudah menyatakan diri bahwa ia siap menjadi Depok pertama.

Hal tersebut disampaikan Kaesang dalam kanal YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat pada Sabtu, 10 Juni 2023. “Saya Kaesang Pangarep, saya sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya,” ujar Kaesang.

“Insha Allah dengan ini saya siap untuk hadir menjadi Depok pertama,” sambungnya.

Tak lupa Kaesang juga meminta dukungan masyarakat untuk maju sebagai Depok Pertama. Kemudian terlihat ia mengakhiri video dengan kata salam ‘Merdeka’. “Mohon dukungannya, merdeka!” tegas Kaesang.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *