*OTT Pejabat Kemenpora dan KONI

“Tadi petugas KPK menemui saya untuk minta izin dan menunjukkan surat tugasnya. Kemudian ya sudah (digeledah),” ucap Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto kemarin.

Itu sebagai bentuk komitmen Kemenpora yang sudah disampai Imam Rabu lalu (19/12) untuk selalu kooperatif. Penggeledahan dilakukan kurang lebih selama tiga jam hingga pukul 17.00.

Bacaan Lainnya

Meski begitu, Gatot enggan memberitahukan barang dan dokumen apa aja yang diangkut oleh petugas lembaga antirasuah itu.

Mengenai kekosongan bangku deputi IV, lanjut Gatot, pihaknya sudah menunjuk Chandra Bhakti sebagai pejabat pelaksana tugas (Plt) dan Marheni Dyah Kusumawati sebagai kuasa pengguna anggaran (KPA).

Chandra sebelumnya merupakan staff ahli deputi IV. Sedangkan, Marheni sebelumnya menjabat sebagai sekretaris deputi IV.

Tugas Chandra dan Marheni cukup berat. Mereka harus melanjutkan urusan soal penyerapan anggaran yang harus dilaporkan ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) hari ini. “Kementerian Keuangan tidak ada ampun,” kata alumnus Fisipol Hubungan Internasional Universitas Gadjah Mada tersebut.

 

(tyo/han)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *