Lebaran 2023 di Kota Sukabumi, 250 Bus Siap Layani Penumpang

Terminal KH Ahmad Kota Sukabumi
Kondisi Terminal KH Ahmad di Jalur Lingkar Selatan, Kota Sukabumi, saat keadaan lenggang

SUKABUMI– Terminal KH Ahmad Sanusi Kota Sukabumi disiapkan menghadapi momen arus mudik dan balik Lebaran 2023.

Saat ini, kondisi lalu lintas penumpang di terminal tipe A Kota Sukabumi itu disebut masih normal.

Bacaan Lainnya

Namun demikian, menjelang arus mudik lebaran nanti, pihak terminal sudah menyiapkan sebanyak 250 unit Bus Angkutan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) yang siap melayani penumpang.

“Bus di Terminal Kota Sukabumi sudah disiapkan untuk arus mudik dan balik Lebaran. Adapun jumlah bus yang disiapkan untuk arus mudik ini masih sama seperti hari biasa,” ujar Kepala Terminal KH Ahmad Sanusi, Kota Sukabumi, Yukky Rahmat Yunus, Rabu (5/4).

Diakui Yukky, sejauh ini jumlah penumpang baik kedatangan maupun keberangkatan masih normal. Diperkirakan lonjakan penumpang terjadi pada hari pertama cuti bersama, yaitu 19 April 2023. Dari pengalaman tahun sebelumnya, rata-rata tujuan pemudik ke wilayah Bandung, Banjar, hingga ke daerah di Jawa Tengah.

“Saat momen arus mudik, Terminal KH Ahmad Sanusi biasanya kedatangan pemudik dari daerah Jakarta dan sekitarnya. Mereka nantinya melanjutkan mudik ke daerah selatan Sukabumi,” akunya.

Pada momen arus balik, Yukky mengatakan, Terminal KH Ahmad Sanusi Kota Sukabumi diperkirakan akan lebih ramai dibandingkan dengan arus mudik.

Karena, biasanya banyak pemudik akan kembali ke Jakarta dan sekitarnya melalui Terminal KH Ahmad Sanusi. “Mungkin pada saat ini ada penambahan jumlah bus,” kata Yukky.

Diberitakan sebelumnya, kesiapan menjelang arus mudik ini sudah dilakukan jauh-jauh hari. Di mana, Polres Sukabumi Kota bekerjasama Dinas Kesehatan Kota Sukabumi menggelar ramp check kendaraan dan pengecekan kesehatan tes urine, terhadap puluhan awak bus dan armada yang beroperasi di kawasan Terminal Tipe A KH. A Sanusi, Jalan Lingkar Selatan, belum lama ini.

Kasat Lantas, Akp Eryda Kusuma mengatakan, kegiatan dilakukan untuk mengecek kesiapan awak bus maupun armada yang beroperasi di terminal.

“Dalam cipta kondisi bulan suci Ramadan serta persiapan Operasi Ketupat Lodaya 2023, kami bekerjasama dengan pihak Terminal Tipe A KH A Sanusi, dan Dinkes Kota Sukabumi melaksanakan pemeriksaan kesehatan bagi seluruh driver dan kondektur sekaligus ramp check kendaraan,” kata Eryda kepada Radar Sukabumi.

Lanjut Eryda, Polresta juga melakukan tes urine terhadap driver dan awak lainnya sebagai salah satu upaya untuk mengecek kelaikan para driver dalam mengemudi kendaraan.

“Karena seperti yang diketahui track atau jarak yang harus ditempuh para driver ini cukup jauh, pengecekan kesehatan maupun tes urine telah dilakukan terhadap 37 awak bus,” ujarnya.

Sementara itu, sambung Eryda, ramp check kendaraan baru dilakukan terhadap lima kendaraan jenis bus. “Kami pastikan ramp check tersebut akan terus dilakukan terhadap seluruh armada yang beroperasi di terminal ini sehingga bisa dipastikan kelaikannya,” pungkasnya. (bam)

Pos terkait