Mandiri Hibahkan Bangunan Tugu Asmaul Husna

SUKABUMI – Bank Mandiri memberikan hibah berupa tugu Asmaul Husna kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi. Bantuan hibah ini merupakan wujud kontribusi dari Bank Mandiri, terhadap masyarakat Kota Sukabumi.

Penyerahan bantuan dilakukan oleh Vice President Bank Mandiri Area Sukabumi Nana kepada Walikota Sukabumi Achmad Fahmi, Rabu (21/11). Kegiatan tersebut disaksikan Mohamad Muraz sebagai tokoh masyarakat dan unsur muspida.

Bacaan Lainnya

Vice President Bank Mandiri Area Sukabumi Nana mengatakan, bantuan ini merupakan implementasi salah satu nilai budaya Bank Mandiri yaitu “Bersama membangun Negeri”, di mana Bank Mandiri sebagai salah satu bank umum milik negara terus berjuang sekuat tenaga berupaya memberikan kontribusi terbaik, serta memiliki peran seimbang dalam membangun negeri khususnya masyarakat Kota Sukabumi.

“Semoga melalui penyerahan Tugu Asmaul Husna kepada Pemkot Sukabumi, dapat menjadi salah satu ikon Kota Sukabumi sebagai Kota Santri,” ujar Nana melalui keterangan resminya kepada Radar Sukabumi.

Tidak hanya itu Nana juga berharap, secara lebih luas penyerahan tersebut dapat mempererat hubungan Bank Mandiri dengan masyarakat Sukabumi.

“Begitupun sebaliknya Bank Mandiri mendapat kepercayaan dari masyarakat terlebih Pemkot Sukabumi untuk menjadikan Bank Mandiri sebagai mitra dalam pengelolaan keuangan pemerintahan daerah,” ulasnya.

 

(*/wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *