Cedera Dado Membaik

Dokter tim Persib, M. Rafi Ghani, menyatakan cedera yang dialami gelandang Dedi Kusnandar tidak terlalu serius.

Dedi hanya mengalami sedikit masalah pada bagian perutnya akibat bertabrakan dengan salah seorang pemain Laskar Joko Tingkir di laga pekan ke-16 Go-Jek Liga 1, Senin (16/7).

Bacaan Lainnya

Pada laga yang berakhir 1-0 untuk kemenangan Maung Bandung itu, pemain yang akrab disapa Dado itu terpaksa diganti oleh Eka Ramdhani di babak kedua.

Akibat cedera tersebut, Dado pun tak muncul dalam sesi latihan pagi bersama tim di Lapangan Sport Jabar, Arcamanik, Bandung, kemarin (17/7) .

“Memang ada kesulitan untuk bernafas, kemarin. Tapi saya periksa saturasi oksigennya bagus, nadinya bagus, diistirahatkan Alhamdulillah membaik,” jelas Rafi.

Rafi menyarankan untuk sementara ini pemain bernomor punggung 11 itu lebih banyak istirahat agar kondisinya dapat kembali fit. Besar kemungkinan, Dedi akan kembali berlatih bersama skuat Maung Bandung pada Rabu (18/7).

“Tadi saya follow up dia masih merasakan lemas, oleh saya disarankan untuk istirahat. Makan minum yang bagus dan istirahat,” tambah Rafi.

 

(net)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *