Wow, Kehadiran Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Meningkat

PELABUHANRATU – Sepertinya untuk kali ini, kinerja 50 orang Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi layak untuk diacungi jempol. Betapa tidak, sepanjang tahun 2017 ini tingkat kehadiran mereka untuk menjalankan tugasnya di lembaga legislatif mengalami peningkatan.

“Tahun ini tingkat kehadiran para anggota jauh lebih baik. Jika dipersentasikan kehadiran mereka mencapai 90%,” ungkap Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Kabupaten Sukabumi Badri Suhendi kepada Radar Sukabumi.com.

Bacaan Lainnya

Meski belum mencapai angka maksimal, namun raihan angka pada tingkat kehadiran tersebut jauh lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Berdasarkan data BK, tahun 2016 lalu tingkat kehadiran para legislator hanya berkisar 80%.

Menurut Badri, penurunan kinerja (Kehadiran-Red) di tahun lalu, dipicu sejumlah hal. Terutama akibat padatnya agenda partai politik. Disamping itu pula, di waktu yang sama terdapat agenda legislatif berupa turun kebawah atau (Turba) dalam rangka reses.

Badri menegasakan, dalam hal ini BK lebih menitik beratkan pengawasan dalam hal kehadiran setiap anggota dewan. Sementara untuk kinerja secara keseluruhan anggota DPRD, baik dalam kapasitasnya sebagai fraksi maupun komisi, BK cenderung tidak mengetahui.

“Puncak kehadiran tertinggi para dewan adalah rapat paripurna atau rapat komisi. Sepertinya mereka berkomitmen penuh terhadap kedua agenda tersebut,” ujar Badri.

Sementara itu Wakil Ketua Jaringan Masyarakat Bersatu (Jambe) D Wahyudi menuturkan hendaknya BK dapat mengembangkan tugas dan fungsinya pada pengawasan prilaku setiap anggota DPRD di luar kelembagaan. “Misalkan saja adanya indikasi keterlibatan dewan dalam sebuah proyek,” tuturnya. (Subhan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *