Tanggapan Kader PKB Usep Usai Kampanye Akbar Maheutkeun AMIN, Siap All Out!

SOLID : Ketua Fraksi PKB Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi yang juga Bakal Calon Anggota Legislatif (Caleg) Usep bersama relawan nyatakan sial All Out
SOLID : Ketua Fraksi PKB Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi yang juga Bakal Calon Anggota Legislatif (Caleg) Usep bersama relawan nyatakan sial All Out

SUKABUMI — Hari ini Cawapres Nomor Urut 01, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menggelar Kampanye Akbar Maheutkeun AMIN Sa Sukabumi di Lapangan Pajajaran, Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, disambut ribuan warga pada Senin (22/01).

Berbagai tanggapan muncul dari masyarakat khususnya kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), salah satunya dari Ketua Fraksi PKB Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi yang juga Bakal Calon Anggota Legislatif (Caleg) Usep yang merasa senang dengan kedatangan orang yang saat ini menjabat Ketua Umum PKB.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulilah dengan adanya kampanye Akbar di Sukabumi yang dihadiri langsung Cak Imin, saya merasa Optimis pasangan AMIN memang di Kabupaten Sukabumi, kami target 57 persen pasangan AMIN Menang,”jelas Usep kepada wartawan.

Menurutnya, isu yang dilontarkan Cak imin kepada masyarakat pada saat orasi di panggung sangat relevan dengan kondisi saat ini, dimana masih banyak permasalahan-permasalahan yang harus diselesaikan terutama tentang kesejahtraan petani.

“Informasi dan pidato dari cak Imin sangat relevan, real nyata informasi dari bawah. Untuk itu saya sebagai kader yang juga Caleg di Dapil IV akan All Out memenangkan Cak Imin, “tukasnya.

Sebelumnya Cak imin menyampaikan beberapa orasi terkait kondisi petani yang kesulitan pupuk dan tidak pernah untung. Menurut Cak Imin, para petani saat ini diabaikan begitu saja disaat harga-harga terus naik.

“Ini jelas pembiaran, apa gunanya pemerintah jika petani merana. Maka harus ada perubahan, rakyat sekarang harus lebih pintar dari pemerintahnya. Saatnya kita luruskan kebijakan yang tidak berpihak kepada rakyat terutama petani, kita dorong petani punya tabungan, “tukasnya.(hnd)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *