Di Pemilu 2024, Airlangga Target Menang Pilpres, 60 Persen Pilkada dan 20 Persen Kursi DPR

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto/Net

JAKARTA — Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyampaikan target pemenangan pemilu 2024 mendatang. Airlangga berharap 2024 mendatang Partai Golkar menang dalam seluruh Pemilu.

Hal itu disampaikan Airlangga dalam peringatan HUT Golkar ke 57 di Kantor DPP Partai Golkar DKI Jakarta, Jalan Pegangsaan Barat, Jakarta Pusat, Minggu (31/10). Dijelaskan Airlangga, tahun 2024 merupakan tahun terpenting bagi Partai Golkar. Sebab, tahun 2024 merupakan pertaruhan di mana Partai Golkar akan menginjak pada usia 60 tahun.

Bacaan Lainnya

“Menuju 6 dekade Partai Golkar kita harus torehkan sejarah bahwa Partai Golkar akan kembali merebut kemenangan dalam pemilihan presiden pemilihan legislatif dan pemilihan kepala daerah,” ucap Airlangga secara virtual.

Untuk 2021 ini, Partai Golkar telah merancang sejumlah program untuk menyongsong 2024 mendatang. Salah satunya merekrut para saksi untuk dapat disiapkan di Pemilu 2024.

“Sekalipun pandemi Covid-19 kita menuntaskan konsolidasi dalam melakukan penggalangan opini masyarakat dan juga melakukan rekrutmen saksi di setiap TPS dan sosialisasi Ketum Golkar kepada masyarakat,” katanya.

Di 2022, kata Airlangga, penugasan fungsionaris Partai Golkar dari tingkat pusat hingga kabupaten, dan kota. Tujuannya, untuk menyukseskan Partai Golkar dan mensosialisasikan calon presiden dari Partai Golkar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *