AHY: Kang Emil Harus Dengar Masukan Masyarakat

Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Agus Harimurti Yudhoyono

BANDUNG, RADARSUKABUMI.com – Politisi Demokrat yang juga menjabat sebagai Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Agus Harimurti Yudhoyono, turut berkomentar terkait dengan wacana pemindahan Ibu Kota Provinsi Jawa Barat dari Bandung. Menurutnya pemerintah setempat harus mengkaji betul dengan memperhatikan masukkan dari berbagai pihak.

“Sebetulnya dikembalikan saja kepada tujuan besarnya dan sama seperti pemindahan ibukota, intinya harus mengakomodasi berbagai pertimbangan masukan dari berbagai pihak ,”ujar Pria kelahiran Bandung, 10 Agustus 1978, ditemui di Bandung belum lama ini, Minggu (8/9).

“Karena yang namanya ibu kota pasti milik semua semua memiliki hak yang sama untuk menghadirkan sebuah kehidupan yang terbaik di ibukotanya,” tandasnya.

Diketahui saat ini pemerintah Jawa Barat tengah melakukan kajian terkait dengan pusat pemerintahan baru, wacana pemindahan Ibu Kota menarik perhatian banyak pihak yang dan mengundang pro dan kontra. Menyusul banyaknya pro dan kontra sebelumnya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah membantah jika yang akan dipindahkan Ibu Kota Jabar, melainkan pusat pemerintahannya. “RTRW itu memuat semua urusan-urusan terkait dengan ruang-ruang di masa depan. Ada jalur transportasi, ada rencana pengembangan baru, termasuk meminta di study kira-kira opsi-opsi pusat pemerintahan. Study pusat pemerintahan bukan ibu kota,” kata Emil belum lama ini.

 

(son/rmol)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *