Pemkot Sukabumi Buka Beasiswa Untuk Kuliah di Universitas Nusa Putra, Jangan Sampai Ketinggalan

Beasiswa Wali Kota Sukabumi

SUKABUMI – Pemerintah Kota Sukabumi kembali membuka pendaftaran Beasiswa Wali Kota Sukabumi bekerjasama dengan Universitas Nusa Putra.

Kerjasama beasiswa ini merupakan kali ke-4 yang dilaksanakan Pemerintah Kota Sukabumi bersama Universitas Nusa putra dalam rangka meningkatkan mutu kualitas pendidikan serta meningkatkan sumber daya manusia di Kota Sukabumi khususnya mendapat kualitas pendidikan di kampus bertaraf internasional.

Bacaan Lainnya

Pejabat Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji sangat mengapresiasi dengan adanya kerjasama beasiswa ini. Program tersebut dibuat untuk menjaring putra-putri terbaik dari setiap kelurahan untuk menempuh pendidikan jenjang sarjana di Universitas kebanggan kita Universitas Nusa Putra.

“Pada kesempatan yang baik ini dengan bangga mempersembahkan kembalinya diluncurkan Beasiswa Wali Kota Sukabumi yang dipersembahkan untuk putra putri terbaik Kota Sukabumi,” terangnya.

Kusmana mengatakan dari program kerjasama beasiswa yang diluncurkan mulai 2021 hingga tahun 2023 terdapat 297 mahasiswa Kota Sukabumi yang memperoleh beasiswa untuk berkuliah di Universitas Nusa Putra, para mahasiswa tersebut telah mendapatkan pelayanan akademik dan non akademik yang berstandar internasional.

“Kepada anak-anakku para pelajar kelas 12 dari alumni dengan usia maksimal 21 tahun untuk dapat segera daftarkan diri anda di kantor kelurahan setempat mulai tanggal 22 Januari- 20 Februari 2024,” ucapnya.

Sementara itu, seleksi akan dilaksanakan pada 29 Februari 2024 di kantor kelurahan masing-masing dan pengumuman dilaksanakan pada 18 Maret 2024.

“Inilah saatnya anak-anaku sekalian untuk meraih mimpi dapat berkuliah di kampus bertaraf internasional yaitu kampus Universitas Nusa Putra kampus kebanggaan kita,” pungkasnya. (wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *