Hadapi Australia, Shin Tae-yong : Indonesia Berharap Ada Keajaiban

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/PSSI

JAKARTA — Tidak akan pernah mudah bagi Timnas Indonesia saat menghadapi Australia dalam babak 16 Besar Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar, Minggu malam (28/1). Salah satu faktornya adalah fisik para pemain Australia yang merupakan keunggulan The Socceroos, julukan Timnas Australia.

“Besok tidak akan mudah, apalagi Australia adalah salah satu tim terkuat di Piala Asia. Mereka punya power yang kuat dan itu akan jadi keunggulan mereka,” kata Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dalam konferensi pers jelang pertandingan di Doha, Qatar, Sabtu (27/1).

Bacaan Lainnya

Untuk itu, Shin menyebut telah menyusun persiapan matang agar para pemainnya dalam kondisi siap tempur saat bertemu Australia nanti. Shin optimistis skuad asuhannya akan tampil baik untuk menghadapi tim yang ditangani Graham Arnold tersebut di Stadion Jassim bin Hamad.

“Kami punya persiapan yang bagus dan akan menunjukkan penampilan enerjik dari para pemain besok,” ucap pelatih asal Korea Selatan ini.

Berdasarkan pengalamannya, Australia merupakan tim yang kerap punya naluri menyerang tinggi. Bahkan termasuk tim yang agresif dalam menyerang.

Untuk menyiasati hal tersebut, Shin menilai Timnas Indonesia harus mampu mengimbangi dari aspek lain. Yaitu mentalitas dan daya juang hingga detik terakhir.

“Saya akan sangat bahagia jika ada keajaiban datang lagi ke saya. Saya rasa kami punya peluang untuk mengalahkan Australia dan mungkin bisa bertemu Korea Selatan di pertandingan selanjutnya,” kata Shin.

Berdasarkan hasil undian, jika Indonesia mengalahkan Australia dan lolos ke babak perempat final maka berpotensi bertemu dengan Korea Selatan. Dengan catatan, mereka bisa mengalahkan Arab Saudi di babak 16 besar.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *