Rumah Warga di Palabuhanratu Sukabumi Rusak Tertimpa Pohon Roboh

Pohon Tumbang Citepus Sukabumi
Kondisi rumah semi permanen milik warga di Cibolang Citepus Palabuhanratu rusak.

PALABUHANRATU – Hujan deras mengguyur disertai angin kencang mengakibatkan satu unit rumah warga rusak setelah tertimpa pohon roboh di kampung Cibolang, Desa Citepus Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

Berdasarkan informasi dampak dari peristiwa pohon roboh tersebut, selain merusak rumah juga 8 orang menjadi korban setelah mengalami luka dan dibawa ke rumah sakit Palabuhanratu.

Bacaan Lainnya

Kusmawan Satgas BPBD Kabupaten Sukabumi mengatakan, awal peristiwa pohon jenis katapang berukuran besar sebelum menimpa rumah warga, sekitar pukul 13.00 Wib tiba tiba terjadi hujan deras disertai angin kencang.

Kemudian, kata Kusmawan dari informasi didapatnya tidak lama kemudian pohon berukuran besar yang berada tepat di samping rumah roboh dan menimpa bagian atap hingga hancur.

“Unit rumah semi permanen bagian atapnya rumah hancur, rusak berat tertimpa pohon,” ujar Kusmawan. Jumat, (8/3).

Lanjut abah Kuswan sapaan akrab Kusmawan, rumah yang dihuni satu kepala keluarga dengan 7 jiwa tersebut tengah makan bareng atau botram mengalami luka sedang setelah tertimba reruntuhan atau material atap bangunan.

“Jadi yang mengalami luka itu masing-masing merupakan saudara pemilik rumah yang sedang makan-makan (Botram) merupakan warga Tipar Palabuhanratu,” jelasnya.

“Rincian korban, 2 orang balita, 2 orang lanjut usia, sisanya orang dewasa semuanya 8 orang, tadi langsung dibawa ke rumah sakit semuanya alami luka pada bagian kepala,” imbuhnya.

Adanya peristiwa tersebut, Abah Kuswan langsung berkordinasi dengan jajaran forum pimpinan kecamatan, pemerintahan desa serta unsur terkait lainnya, untuk melakukan pengecekan, dan pendataan sebagai upaya penanganan sementara.

“Tadi unsur unsur terkait cek lokasi melakuan upaya penanganan sementara, dan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhari hati,” paparnya.

Hingga menjelang sore, kata Abah Kuswan lagi, tim gabungan berhasil mengevakuasi pohon roboh tersebut dengan cara dipotong dan dipangkas, sementara kerusakan berat juga terhadap kendaraan roda dua milik korban.

“Saat ini kebutuhan mendesak material bahan bangunan untuk perbaikan rumah, sementara sebagian korban yang sudah mendapat penanganan medis dan pulang terpaksa mengungsi ke rumah tetangga san suadara terdekatnya,” tandasnya. (Ndi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *