Ratusan Ponpes Terima Bantuan

CIKEMBAR – Ratusan perwakilan Pondok Pesantren (Ponpes) Salafi se-Kabupaten Sukabumi berbondong-bondong memadati Gedung Pusbangdai Cikembang, Kecamatan Cikembar, Selasa (16/1). Mereka menerima bantuan dana yang bersumber dari zakat pengusaha penyedia barang dan jasa.

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Sukabumi Marwan Hamami melakukan nota kesepahaman bersama antara Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi. Selain itu Bupati Sukabumi pun melakukan penyerahan secara simbolis terhadap pimpinan Ponpes Salafi sebesar Rp.481.200.000 yang dapat digunakan untuk 401 Ponpes se-Kabupaten Sukabumi.

Dalam sambutannya, orang no satu di Kabupaten Sukabumi ini menyampaikan, bahwa untuk mencerdaskan kehidupan bangsa sudah sepatutnya pendidikan di setiap pesantren harus dioptimalkan. Sebab, menurutnya jika kehidupan berbangsa dan bernegara tanpa dilandasi dengan kesadaran beragama yang kuat, maka pendidikan di negara ini tidak akan sempurna.

“Apalagi, di Kabupaten Sukabumi yang telah mendeglarasikan penegakan syariat Islam dan diperkuat oleh visi mewujudkan masyarakat Kabupaten Sukabumi yang religius dan mandiri. Maka pendidikan agama dan kualitas penunaian agama menjadi sebuah keniscayaan dan mutlak adanya,” jelas Marwan.

Lebih lanjut Marwan menjelaskan, pada 2016 lalu, tentang pemungutan Zakat, Infaq Sedekah (ZIS) yang dilakukan para pengusaha penyedia barang dan jasa yang di setorkan melalui Baznas Kabupaten Sukabumi, sudah dapat di rasakan dampaknya. Meskipun, belum maksimal. “Untuk itu, kita harus berupaya lebih keras lagi, agar kedepan pemasukan zakat para pengusaha itu, lebih meningkat dari tahun ke tahunnya,” bebernya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *