Ini Alasan Forum Jemaah Masjid Bangun Wisata Kampung Perahu

WISATA : Suasana Kampung Perahu di Kampung Cipatuguran Desa Jayanti Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi.

SUKABUMI — Forum Jemaah Masjid di Kampung Cipatuguran Desa Jayanti Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, bergerak bersama-sama untuk mengangkat perekonomian masyarakat sekitar dengan membangun obyek wisata. Objek wisata yang diberi nama Kampung Perahu Saung Katineng tersebut, dibangun untuk mengurangi jumlah pengangguran masyarakat yang tergabung dalam Forum Jemaah Masjid (FJM).

Koordinator Kampung Perahu Saung Ketinenung Herlan Setia Wibawa mengatakan, awalnya tidak ada konsep atau ide membangun objek wisata. Namun, saat pengajian rutin dilaksanakan bersama forum jemaah masjid, ternyata banyak jemaah yang menganggur.

Bacaan Lainnya

“Awalnya gak ada ide dan konsep, cuma membuat saung-saungan saja. Di tengah perjalanan bersepakat untuk membangun wisata dengan icon perahu, karena di sini posisinya tempat bersandar nelayan jadi kita buat kampung perahu ini,” ujarnya, Kamis (11/03).

Ia menegaskan, kampung perahu ini dibangun sebagai upaya untuk mengurangi pengangguran masyarakat, terutama forum jemaah masjid. Selain itu, melibatkan pelaku UMKM kelompok usaha bersama (Kube). Tidak hanya icon perahu yang menjadi daya tarik pengunjung dan cocok untuk berswafoto, nongkrong sambil menikmati berbagai menu yang tersedia di sana. Tetapi juga ada aneka permainan untuk anak-anak.

“Ya, ada berbagai arena bermain anak, kami juga memfasilitasi berenang di laut namun dengan batasan-batasan tertentu. Kita juga bersinergi dengan Balawista dan mengijinkan kunjungan ke laut itu. Termasuk fasilitas kuliner mulai dari seafood sampai kuliner khas sunda tersedia,” paparnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *