Atlet Panahan Sukabumi Bidik Emas di Sea Games 2021 Vietnam

Sri-Ranti

SUKABUMI – Sri Ranti atlet panahan asal Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi akan berlaga di pertandingan Panahan di SEA Games 2021 akan berlangsung mulai tanggal 14 hingga 19 Mei 2022 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam.

Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Panahan Seluruh Indonesia (PB Perpani) Illiza Sa’aduddin Djamal mengatakan tim panahan Indonesia makin kompak di pelaksanaan SEA Games Hanoi , Vietnam, 12-23 Mei 2022.

Bacaan Lainnya

PB Perpani telah mengirimkan sebanyak 10 atlet untuk dua kategori, yaitu recurve dan compound di SEA Games 2021 ini.

“Atlet-atlet ini walaupun memang waktunya yang sangat singkat dalam melaksanakan pelatnas untuk mengikuti SEA Games Hanoi, tapi dengan chemistry yang saya lihat selama berlatih, mereka cukup akur dan kompak,” kata Illiza di sela kunjungan KONI Pusat di lapangan panahan Gelora Bung Karno Jakarta.

Sekadar diketahui, Sri Ranti kelahiran di Sukabumi, Jawa Barat, 10 Desember 1989 banyak menorehkan prestasi, perempuan ramah ini, berhasil meraih medali perak dan perunggu saat berlaga di ajang bergengsi pesta olahraga Asia Tenggara, 30th Sea Games 2019 yang diselenggarakan di Filipina.

Sebelumnya, Sri Ranti mencatatkan sejarah bagi Indonesia. Ia menjadi atlet pertama Indonesia yang menyumbang emas pada perhelatan SEA Games 2017 di Malaysia.

Ia mempersembahkan emas dari nomor individual compoud wanita setelah menaklukkan pemanah Vietnam, Chau Kieu Oanh. Waktu itu, Sri Ranti meski namanya tidak setenar rekan satu pelatnas, Dellie Threesyadinda, Sri Ranti ternyata membuktikan dirinya mampu meraih emas.

Dellie malah gagal menyumbang medali saat kalah pada pertarungan merebut perunggu. Sri Ranti melewati persaingan yang terbilang cukup ketat sejak penyisihan.

Namun, dengan upaya keras, ia akhirnya mampu mempersembahkan emas di perhelatan SEA Games 2017 di Malaysia.

Sri Ranti yang terdaftar sebagai atlet Jawa Barat ini pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, Sri Ranti berhasil mendapatkan medali perak. Sebelumnya Sri Ranti menyabet medali emas pada PON 2016 dan medali perak pada Porda Jabar tahun 2018. (bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *